SuaraSumut.id - Beredar video yang menampilkan curhatan hati orang tua soal sistem pembelajaran di rumah yang justru dianggap membuat anaknya tidak belajar.
Video keluhan orang tua tersebut muncul dalam unggahan akun Instagram @fakta.indo, Sabtu (25/7/2020) dan kini viral.
Dalam rekaman itu, tampak seorang laki-laki berbaju kuning berbicara kepada beberapa guru yang tengah mengajar sejumlah siswa.
Kebetulan saat itu, pembelajaran di lakukan di teras bangunan berdinding kayu yang tidak diketahui lokasi pastinya.
Melihat hal sedemikian rupa, laki-laki dalam video terdengar mencurahkan isi hatinya. Ia terang-terangan mengaku tidak setuju dengan sistem belajar di rumah.
Pasalnya, ia menilai sang anak malah tidak belajar jika di rumah, beda saat di sekolah. Sementara dirinya merasa tak sanggup membimbing anaknya belajar.
"Anak malah nggak belajar. Kalau saya sebagai orang tua tak sanggup mendidik anak saya (di rumah) karena tugas saya untuk mencari nafkah. Makanya saya serahkan kepada sekolah supaya anak saya itu dididik, dibimbing," ucap pria itu seperti dikutip Suara.com dari video, Minggu (26/7).
Menurut pria tersebut, sudah menjadi tugas guru memberikan ilmu kepada para siswa. Namun pembelajaran di rumah tak efektif bagi anaknya.
"Makanya untuk ilmu di sekolah, kita serahkan kepada bapak atau ibu guru di sana. Tapi kalau kayak ini, terlantar. Saya tidak setuju sama sekali," ungkapnya.
Baca Juga: Penusuk Imam Pekanbaru Diduga Kecewa Konsultasi Tak Pernah Diberi Solusi
Meski begitu, ia tak memungkiri bahwa metode pembelajaran di rumah program pemerintah di tengah pandemi Covid-19. Sedangkan guru hanya menjalankan tugas tersebut, sehingga ia menyetil pencetus kebijakan.
"Ini kan bapak menjalankan tugas dari pemimpin. Apapun pekerjaan itu tergantung pemimpin. Kalau pemimpin bijaksana, nggak seperti ini," sambung pria tersebut dengan nada tinggi.
Di akhir video, ia pun menegaskan bahwa anak sekolah tak sekadar ingin mendapat ijazah, tapi ilmu. Maka dari itu mestinya kebijakan belajar di rumah perlu ditinjau ulang.
"Anak saya ini ingin mendapatkan ilmu. Bukan hanya sebatas ijazah formalitas," pungkasnya.
Mendengar curhatan tersebut, beberapa guru terlihat terdiam. Seorang di antaranya tampak menganggukkan kepala, sebagai respons atas keluhan orang tua tadi.
Sementara itu, video protes orang tua tersebut memantik atensi warganet untuk berkomentar.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan