SuaraSumut.id - KPU Medan mencetak sebanyak 1.643.175 lembar surat suara Pilkada Medan 2020. Surat suara itu dicetak di Percetakan Temprina Media Grafika Bekasi, Jawa Barat.
Anggota KPU Kota Medan Divisi Teknis Rinaldi Khair mengatakan, surat suara yang dicetak sebanyak jumlah pemilih dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT), yaitu 1.601.001 pemilih ditambah 2,5 persen cadangan menjadi 1.643.175 lembar.
"Surat suara ditargetkan selesai dua hari. Proses pengiriman dari percetakan sampai ke gudang Polonia KPU Medan akan berlangsung selama enam hari," katanya dilansir dari Medanheadlines.com--jaringan Suara.com, Selasa (10/11/2020).
Surat suara diperkirakan akan tiba di gudang KPU Medan di gedung Andromeda ex Bandara Polonia Medan, pada Senin (16/11/2020).
Setibanya di gudang, kata Rinaldi, surat suara dibongkar muat, kemudian dilaksanakan pelipatan surat suara.
Ia berharap mulai dari proses pencetakan hingga pendistribusian surat suara ke KPU Medan tidak mengalami kendala.
Sebelumnya, KPU Kota Medan bersama tim pasangan calon (Paslon) telah menyepakati desain foto dan nama di spesimen surat suara Pilkada Medan 2020.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap
-
Daftar Desa dan Dusun di Aceh yang Hilang Akibat Bencana
-
59.365 Meter Jaringan Irigasi di Kabupaten Aceh Timur Rusak Akibat Bencana
-
Kurikulum Darurat KBM Diterapkan di Aceh Timur Pascabencana