SuaraSumut.id - Pelatih Juventus, Andrea Pirlo menyatakan bakal menikmati pertandingan spesial timnya melawan AC Milan, yang pernah diperkuatnya dalam lebih dari 400 penampilan sebagai pemain.
Meski demikian, tak ada sentimental di sini. Ya, Pirlo ngotot membawa Juventus mempecundangi AC Milan, demi membangkitkan harapan juara Liga Italia Serie A yang ke-10 berturut-turut bagi Bianconeri.
Di laga giornata ke-16 Liga Italia 2020/2021, Kamis (7/1/2021) dini hari WIB nanti, Juventus akan bertandang ke San Siro markas AC Milan, yang kini memuncaki klasemen sementara.
Juventus asuhan Pirlo sendiri masih tertahan di peringkat kelima klasemen, terpaut 10 poin di belakang AC Milan meski mereka memainkan pertandingan lebih sedikit.
Pirlo, sambil menantikan pertandingan di San Siro di mana dia bermain selama 10 tahun pada periode 2001-2011, menyebut pentingnya perburuan gelar juara itu bagi Juventus.
"Besok akan menjadi malam yang istimewa bagi saya, setelah mengalami banyak kenangan bersama Milan," kata Pirlo seperti dimuat football-italia.
"Itu luar biasa sebagai pemain dan saya pikir akan sama saja dengan seorang pelatih," sambung allenatore berusia 41 tahun itu.
"Untuk Juventus, kami tahu pentingnya pertandingan ini. Saya dan kami semua ingin menang, ini target utama kami. Bagi saya pribadi, tak ada nostalgia di sini meski lawannya adalah Milan. Kami menginginkan poin penuh," tegasnya.
"Milan vs Juventus selalu menarik sebagai pemain dan tentunya saat menjadi pelatih. Kami akan melakukan yang terbaik, tapi saya rasa pertandingan nanti memang belum menentukan untuk sisa kompetisi," tandas Pirlo.
Baca Juga: AC Milan Vs Juventus Dihantui Covid-19, Kini 2 Pemain Rossoneri Terpapar
Pirlo adalah eks pemain Juventus, namun mantan maestro lapangan tengah itu lebih tepat dilabeli sebagai legenda AC Milan.
Sebagai pemain, Pirlo membela panji Juventus pada 2011-2015, dengan menggondol empat gelar Scudetto secara beruntun serta satu Coppa Italia.
Sementara dalam periode 2001-2011 bersama AC Milan, Pirlo memenangi dua Scudetto, satu Coppa Italia, dua Liga Champions, dua Piala Super Eropa, serta satu gelar Piala Dunia Antarklub.
Berita Terkait
-
Sang Istri Dituding Selingkuh dengan Sahabat Sendiri, Alvaro Morata Angkat Kaki dari Rumah
-
Rekam Jejak Karier Samu Castillejo yang Dirumorkan ke Persib: Pernah Raih Scudetto Serie A Italia
-
11 Tembakan Verona ke Emil Audero, Empat Digagalkan
-
Mengenal Samu Castillejo, Juara Liga Italia yang Dikabarkan Jadi Incaran Persib Bandung
-
Setelah Layvin Kurzawa, Eks Winger AC Milan Masuk Radar Persib Bandung
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja