SuaraSumut.id - Klub Persiraja Banda Aceh menyiapkan Stadion H Dimurthala sebagai kandang untuk pertandingan resmi kompetisi Liga 1, entah itu lanjutan Liga 1 2020-2021 atau untuk musim baru nanti.
Sekretaris Umum Persiraja, Rahmat Djailani mengatakan persiapan tersebut sebagai langkah mengantisipasi jika Stadion Harapan Bangsa direnovasi untuk kepentingan PON 2024.
"Ini langkah manajemen agar Persiraja tidak berkandang keluar Aceh saat kompetisi Liga 1 berlanjut apabila Stadion Harapan Bangsa direnovasi untuk PON 2024," kata Rahmat Djailani.
Stadion H Dimurthala dengan kapasitas hampir 10 ribu penonton yang berada di kawasan Lampineung, Banda Aceh memang merupakan homebase alias kandang asli Persiraja.
Stadion H Dimurthala sendiri dianggap 'angker' bagi tim tamu. Buktinya, saat Persiraja bermain di stadion tersebut pada kompetisi Liga 2 musim lalu, klub berjuluk Lantak Laju itu tidak pernah kehilangan poin.
Namun lantaran stadion tersebut tidak memenuhi standar Liga 1, maka Persiraja menggunakan Stadion Harapan Bangsa di kawasan Lhoong Raya, Banda Aceh, sebagai kandang. Stadion tersebut mampu menampung penonton hingga 40 ribu orang.
Di Stadion Harapan Bangsa, Persiraja baru sekali bertanding menjamu Bhayangkara FC pada Liga 1 pada Februari 2020. Dalam pertandingan tersebut Persiraja ditahan imbang Bhayangkara FC.
Setelah itu lantaran pandemi COVID-19, kompetisi Liga 1 pun harus tertangguhkan sejak Maret 2020.
Rahmat Djailani mengatakan Presiden Persiraja, Nazaruddin Dek Gam sudah meminta PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) selaku operator kompetisi untuk memverifikasi Stadion H Dimurthala.
Baca Juga: Rindu Bermain, Pemain Persija Kompak Ramaikan Instagram dengan Tagar Ini
"Verifikasi tersebut untuk mengetahui apa saja yang kurang di Stadion H Dimurthala. Dengan demikian, kekurangan tersebut bisa disiapkan sehingga Persiraja bisa kembali berkandang di Stadion H Dimurthala pada Liga 1 nanti," tukas Rahmat Djailani.
[Antara]
Berita Terkait
-
Update Klasemen BRI Liga 1 2025/2026 Usai Persebaya Surabaya Tundukkan MU
-
Head to Head El Clasico Indonesia Persib vs Persija: Siapa Paling Superior?
-
Hendra Carabao Dukung Kebangkitan Persma 1960 Manado, Carabao Hydration Jadi Partner Klub Badai Biru
-
Ikat Rizky Ridho Sampai 2028, Bos Persija: Kami Dukung ke Luar Negeri
-
Manchester United Kehilangan Sponsor Rp 400 Miliar per Tahun, Terancam Bangkrut?
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja