SuaraSumut.id - Sumatera Utara kembali memerima 34.840 vial vaksin Covid-19 dari Pemerintah Pusat, Jumat (15/1/2021).
Jumlah itu melengkapi 40.000 vaksin yang tiba lebih dulu. Total ada 74.840 vial vaksin Covid-19 yang diterima Sumut.
Vaksin dibawa menggunakan pesawat dari Jakarta dan tiba di Bandar Udara Kualanamu, Deli Serdang. Selanjutnya vaksin dibawa ke Gudang Dinas Kesehatan Sumu, Jalan HM Yamin Medan.
Sekda Provinsi Sumut R Sabrina mengatakan, vaksin itu diperuntukkan kepada tenaga kesehatan di Sumut yang berjumlah sekitar 72 ribu orang. Vaksin akan segera didistribusikan ke seluruh kabupaten/kota di Sumatera Utara.
"Jadi saat ini jatah vaksin untuk Sumatera Utara sudah tercukupi (untuk vaksinasi termin pertama), di awal bulan Februari targetnya semua vaksin ini sudah tersalurkan," katanya.
Untuk kesiapan penyimpanan vaksin, kata Sabrina, sudah aman. Bahkan, Pemprov sudah melakukan peninjauan dan supervisi di kabupaten/kota mengenai hal itu. Jika tidak disiapkan sejak awal, vaksin akan jadi sia-sia.
Kepala Dinas Kesehatan Sumut Alwi Mujahit mengatakan, setelah wilayah Medan, Binjai, Deli Serdang, vaksin akan didistribusikan di 30 kabupaten/kota di Sumut.
Selain menyiapkan cold storage, pihaknya juga telah melatih tenaga vaksinator sebanyak 1.500 orang. Jumlah tersebut akan terus bertambah. Pemprov juga telah berkoordinasi dengan kabupaten/kota mengenai kesiapan vaksinasi.
Tidak hanya memberikan vaksin, tenaga medis juga harus siap apabila terjadi kejadian ikutan dan reaksi simpang (KIPI). Adapun beberapa reaksi yang kemungkinan akan terjadi antara lain, nyeri, demam dan lain sebagainya. Namun hal tersebut masih wajar dan tidak perlu dikhawatirkan.
Baca Juga: Tenaga Kesehatan di Tangsel Mulai Divaksin, Digelar di Lima Faskes
"Kesiapan seperti logistik vaksinator dan pendukung pelaksanaan vaksinasi juga sudah disiapkan," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Layanan Pegadaian Hadir di Mandrehe Nias Barat
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini