SuaraSumut.id - Garena kembali kembali mengadakan turnamen Free Fire Indonesia Masters (FFIM) 2021 Spring.
Turnamen ini memperebutkan hadiah total Rp 800 juta. Pendaftaran dibuka pada 8 hingga 14 Februari 2021.
Sedangkan rangkaian pertandingan Open Qualifiers FFIM 2021 Spring dimulai pada Minggu 14 Februari 2021 pukul 13:00-18:00 WIB.
FFIM 2021 Spring memberikan kesempatan bagi seluruh pemain Free Fire mewakili Indonesia sebagai atlet esports di turnamen tingkat dunia.
"Sistem turnamen memungkinkan terjadinya pertandingan yang seru dan tidak terduga. Tim-tim baru bisa saja tiba-tiba mencuri kemenangan dari tim profesional juara turnamen sebelumnya sekalipun," kata Christian Wihananto, Produser Game Garena Free Fire Indonesia, Senin (8/2/2021).
Turnamen ini akan menjadi titik awal perjuangan tim-tim Indonesia memperebutkan kesempatan mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional.
FFIM 2021 Spring juga memberikan kesempatan bagi siapapun untuk dapat bertanding melawan tim-tim terbaik turnamen Free Fire Master League (FFML) Season III.
Seperti diketahui, FFML Season III yang saat ini masih berlangsung merupakan turnamen yang mempertandingkan tim profesional maupun semi-profesional dalam dua divisi, dengan nama-nama besar seperti EVOS Esports, RRQ Hades, ONIC Olympus, Aura Esports, dan Island of Gods.
Survivors dari seluruh Indonesia bisa mendaftarkan timnya untuk berpartisipasi di babak Open Qualifier FFIM 2021 Spring melalui mode turnamen dalam game yang dinamai The Arena.
Baca Juga: 7.336 Orang Jajal KRL Jogja-Solo, Jadwal Prameks Berubah
Syarat yang perlu dipenuhi oleh pemain yang ingin berpartisipasi adalah mencapai minimal level 40 dan rank Diamond 1 pada profil pemain mereka.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh