SuaraSumut.id - Pasien terkonfirmasi Covid-19 di Sumatera Utara hingga per 6 Juni mencapai 32.528 orang. Hal ini setelah adanya penambahan 74 orang dalam satu hari.
Penambahan pasien berasal dari Kota Medan 34 orang, Deli Serdang 19 orang, Dairi 10 orang, Serdang Bedagai 5 orang, Langkat 4 orang dan Asahan 2 orang.
"Dengan bertambah 74 orang, maka total pasien terkonfirmasi Covid-19 di Sumut mencapai 32.528 orang," kata Juru Bicara Satgas Covid-19 Sumut, dr Aris Yudhariansyah, Minggu (6/6/2021).
Penambahan pasien terkonfirmasi juga diikuti dengan peningkatan kematian. Jumlah pasien COVID-19 di Sumut yang meninggal bertambah tiga, sehingga totalnya mencapai 1.068 orang.
Aris menyebutkan, pasien Covid-19 yang dirawat di sejumlah rumah mencapai 1.144 orang.
"Pemprov Sumut terus berupaya menekan angka pasien terkonfirmasi dengan melakukan banyak cara termasuk vaksinasi Covid-19," katanya.
Penyuntikan dosis I bagi sumber daya manusia kesehatan misalnya, hingga 5 Juni 2021, jumlahnya sudah 72.491 orang dan dosis II sebanyak 66.043 orang.
Berita Terkait
-
Tambah Seribu Lebih, Kasus Positif Covid-19 DKI Jakarta Jadi 11.516 Orang
-
Rencana Sekolah Dibuka Juli, KPAI Minta Daerah Tidak Bohong Soal Data Covid-19
-
Madura Alami Lonjakan Kasus Covid-19, Tertinggi di Kabupaten Bangkalan
-
Blokade dan Tes Swab di Jembatan Suramadu Didapati 70 Orang Positif Covid-19
-
Merasa Diasingkan Saat Isolasi, Wanita Ini Peluk Menantu Agar Tertular Covid-19
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap
-
Daftar Desa dan Dusun di Aceh yang Hilang Akibat Bencana
-
59.365 Meter Jaringan Irigasi di Kabupaten Aceh Timur Rusak Akibat Bencana
-
Kurikulum Darurat KBM Diterapkan di Aceh Timur Pascabencana