SuaraSumut.id - Bulan Bung Karno selalu diperingati oleh para kader PDI Perjuangan di seluruh daerah di Indonesia setiap tahunnya.
DPD Banteng Muda Indonesia (BMI) Sumut tak mau ketinggalan dalam memperingati Bulan Bung Karno tahun 2021.
Mereka melakukan aksi sosial lewat donor darah dan pembagian sembako, masker dan hand sanitizer ke panti asuhan.
Ketua DPD BMI Sumatera Utara, Sastra SH, MKn mengatakan, melalui kegiatan ini pihaknya ingin berbagi dan menyampaikan pesan nasionalisme yang menjadi ajaran Bung Karno.
"Kita ingin berbagi, dan ingin membumikan Pancasila yang digagas Bung Karno," katanya usai donor darah di Kantor PMI Cabang Medan.
Satra mengatakan, Pancasila menjadi kewajiban bagi seluruh masyarakat, karena sudah teruji sebagai pemersatu bangsa.
"Idiologi Pancasila sudah final dan kita wajib kawal dalam kehidupan sehari-hari. Kita harus mewaspadai ideologi-ideologi lain untuk mempengaruhi kita," katanya.
"Kami akan tetap menjadi garda terdepan untuk itu. Pancasila merupakan bagian dari upaya BMI selaku sayap partai PDIP dalam mengawal kebijakan partai. Yakinlah Pancasila adalah yang terbaik bagi Indonesia," ungkapnya.
Ketua Panitia Endi Marta Mulia mengatakan, kegiatan Bulan Bung Karno mereka gelar dengan berbagai kegiatan. Selain donor darah dan pembagian sembako ke panti asuhan, mereka juga akan menggelar berbagai kegiatan diskusi.
Baca Juga: Jumlah Kasus Terus Cetak Rekor Baru saat Gencar Vaksinasi, Ini Kata Satgas Covid-19
"Kita akan buat kegiatan ini secara berkelanjutan agar gaung Bulan Bung Karno terus menggema dan pesan menjaga Pancasila tetap berlanjut," pungkasnya.
Tag
Berita Terkait
-
Ketua PMI Sulsel Minta Mahasiswa Ajak Masyarakat Donor Darah
-
Peringatan Bulan Bung Karno, DPC PDI Perjuangan Solo Tanam Pohon Sala
-
Peduli Sesama, favehotel Kusumanegara Yogyakarta dan PMI Adakan Kegiatan Donor Darah
-
BGR Logistics Ikut Peringati Hari Donor Darah Dunia
-
Wulan Guritno dan Soekasah Bersaudara Bikin Aksi Sosial Lagi
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Puluhan Korban Bencana Sumut Belum Ditemukan, 126 Orang Luka-luka
-
Rumah Korban Banjir Pidie Jaya Masih Tertimbun Lumpur, Ini Harapan Warga
-
Korban Meninggal Bencana Sumut Tembus 374 Orang, Terbanyak di Tapanuli Tengah!
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap