SuaraSumut.id - Video yang menunjukkan seorang wanita mengikuti tes Korps Wanita Angkatan Darat (Kowad) TNI viral di media sosial (Medsos).
Pasalnya, wanita ini membuat pengakuan yang bikin tertawa. Ia mengatakan ikut tes Kowad TNI karena ingin membuat mantan menyesal.
Dalam tayangan video yang beredar, terlihat Pangdam I/BB Mayjen Hassanudin menghampiri wanita yang sedang ikut tes, dan bertanya mengapa masuk tentara.
"Kenapa kamu masuk tentara?," tanya Pangdam dengan tegas.
Wanita yang berdiri tegak dan memakai baju putih itu, langsung memberikan jawaban kepada Pangdam.
"Siap, dibalik kesuksesan ada mantan yang menyesal," kata wanita dalam video.
Sontak saja mendengar jawaban itu, Mayjen Hassanudin dibuat tertawa.
Dilihat dari akun resmi @kodam.bukitbarisan, sidang penerimaan calon Bintara PK TNI AD reguler Wanita TA 2021 Panda Kodam I/Bukit Barisan, acara di gelar di Gedung Balai Prajurit Makodam I/BB, Rabu (4/8/2021) kemarin.
Pangdam I/BB menyampaikan pembangunan kekuatan dibidang personel merupakan upaya yang dilaksanakan oleh TNI AD guna menjawab berbagai perubahan dan tuntutan tugas TNI AD yang semakin hari semakin dinamis.
Baca Juga: Pasang Baliho Dimana-mana, Elektabilitas Puan Maharani 0,6%, PDIP: Sibuk Awasi Pemerintah
Pembangunan tersebut dimulai sejak proses rekrutmen prajurit termasuk sidang parade penerimaan Bintara PK TNI AD reguler wanita TA 2021 yang kita laksanakan saat ini.
"Saya berharap kepada seluruh panitia agar sidang pemilihan ini dilaksanakan secara sungguh-sungguh, profesional dan berlandaskan kejujuran untuk memperoleh prajurit wanita TNI AD yang dibutuhkan organisasi TNI AD sesuai dengan ketentuan serta peraturan yang berlaku dalam penerimaan calon Bintara PK TNI AD reguler wanita TA. 2021," katanya.
Kapendam I/Bukit Barisan Letkol Infanteri Donald Erickson Silitonga mengatakan, wanita yang viral itu bernama Elvina Sela Boru Sembiring.
Ia mengikuti seleksi selama satu bulan, mulai dari seleksi daerah diantaranya adminstrasi, kesehatan dan fisik.
"Akan dilanjutkan seleksi tingkat pusat di Bandung selama lebih kurang satu bulan," tukas Kapendam.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Viral! Bocah Belasan Tahun Pungli di Titik Penyekatan PPKM Kemayoran
-
Viral Dugaan Body Shaming pada Lifter Nurul Akmal saat Tiba di Tanah Air
-
Viral Emak-emak Protes Dinyatakan Positif Covid-19 di Kualanamu
-
Aksinya Kepergok Pemilik Rumah di Bekasi, Viral Diduga Maling Acungkan Pistol
-
Jago Make Up, Viral Pengguna TikTok yang Bisa Berubah Jadi Selebritas Dunia
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja