SuaraSumut.id - Kisah seorang gadis cilik mungkin bisa membuat Anda terharu, bahkan sampai menangis. Gadis kecil yang masih berusia tujuh tahun ini harus mengalami ketidakberuntungan.
Gadis cilik yang tinggal di Desa Kroya, Indramayu, Jawa Barat, harus berjibaku seorang diri merawat ibunda yang diduga depresi atau ODGJ.
Aktivitas seperti menyapu hingga memegang berbagai alat rumah tangga lainnya sepenuhnya dilakukannya. Ia menjual botol bekas hingga menanti bantuan dari tetangga untuk dapat bertahan hidup.
Kisah gadis cilik yang masih duduk di bangku sekolah dasar (SD) ini diunggah di akun YouTube Toiskandar iNews, melansir, Minggu (22/8/2021).
Baca Juga: WhatsApp dan ICT Watch Gencarkan Literasi Digital lewat JaWAra Internet Sehat
"Seorang anak yang masih berusia tujuh tahun merawat ibunya yang mengalami gangguan jiwa selama belasan tahun, demi bertahan hidup sang bocah tersebut rela memungut botol bekas untuk dijual. Sang bocah hanya mengandalkan pemberian dari orang lain. Selain kondisi kesehatan sang anak dan ibu hanya bertempat tinggal rumah yang tak layak huni," tulisnya.
Sehari-hari ia dan sang ibu tinggal di gubuk sederhana dari ayaman bambu seadanya. Bilik-bilik bambu seringkali tak kuat menahan air hujan.
Namun demikian, niat tulus sang gadis cilik mengalahkan segalanya. Dirinya mengaku senang bisa merawat sang ibu.
"Senang (merawat ibu)," katanya.
Pemerintah setempat langsung turun memberikan bantuan untuk gadis kecil dan ibunya, usia cerita mereka viral.
Baca Juga: Ditumbangkan Yordenis Ugas, Manny Pacquiao Gagal Rebut Gelar WBA Super
Kekinian mereka dirawat di panti sosial milik pemerintah. Kondisi sang ibu yang mengalami depresi juga dikabarkan sudah berangsur membaik.
Berita Terkait
-
Filosofi Bocah dalam Bahasa Jawa: Mangane Kaya Kebo Penggaweane Ora Kecacah
-
Fedi Nuril Soroti Gaya Prabowo Berpidato dengan Gestur Ala Bocah: Gue Malu Punya Presiden yang...
-
Ngeri! Ibu dan Anak Terjun ke Jurang di Cilebut Bogor
-
Viral Bocah Tahan Kantuk untuk Salat Tahajud, Orang Tua Banjir Pujian
-
Lucunya Ara Bocah Viral di TikTok Cari Jodoh Langsung ke Raffi Ahmad: Bingung Pilih Rafathar atau Rayyanza
Tag
Terpopuler
- PIK Tutup Jalan Akses Warga Sejak 2015, Menteri Nusron: Tanya Maruarar Sirait
- Honda PCX Jadi Korban Curanmor, Sistem Keyless Dipertanyakan
- Lolly Banjir Air Mata Penuh Haru saat Bertemu Adik-adiknya Lagi: Setiap Tahun Saya Tidak Pernah Tahu...
- Ketajaman Jairo Beerens: Bisa Geser Posisi Romeny, Struick hingga Jens Raven
- Tangis Indro Warkop Pecah Dengar Ucapan Anak Bungsu Dono Soal HKI: Ayah Kirim Uang Sekolah Walau Sudah Tiada!
Pilihan
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Megawati Hangestri Cetak 12 Poin, AI Peppers Tekuk Red Sparks 3-0
-
Pekerjaan Terakhir Brian Yuliarto, Mendikti Saintek Baru dengan Kekayaan Rp18 M
-
Sanken Tutup Pabrik di RI Juni 2025
Terkini
-
Bobby Resmikan Lapangan Merdeka Medan di Akhir Jabatan: di Sini Dibacakan Teks Proklamasi Kemerdekaan
-
Eks Pimpinan KPK Minta MK Diskualifikasi Cabup Madina, Apa Sebabnya?
-
Polisi Bantah Lepaskan Istri Serka HS Tersangka Pembunuhan Eks TNI
-
Inspirasi Cokelat Ndalem: Dari Sekadar Hobi, Jadi Bisnis yang Tahan Banting
-
Gawat! Website Wamendes Riza Patria Dipakai untuk Judi Online