SuaraSumut.id - Perkumpulan Pemuda Pemudi Kampung Sejahtera (P3KS) menggelar Festival Pemuda Pemudi Bersatu pada 26 hingga 30 Oktober 2021. Acara berlangsung di lapangan serbaguna Kampung Sejahtera, Jalan KH Zainul Arifin Medan.
Acara diisi dengan berbagai kegiatan, seperti perlombaan, aksi bersih sungai, vaksin, kuliner Kampung Sejahtera, pangkas gratis, donor darah dan hiburan.
Ketua Perkumpulan Pemuda Pemudi Kampung Sejahtera (P3KS) Aminurasid mengatakan, acara ini untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda. Selain itu, untuk meningkatkan kepedulian masyarakat, khususnya pemuda pemudi akan kelsetarian Sungai Babura.
"Acara ini juga untuk menggerakkan roda perekonomian, serta mempererat persatuan dan kesatuan bangsa dengan berkolaborasi kepada seluruh stakeholder," kata pria yang akrab disapa Rasyid ini, Sabtu (23/10/2021).
Rasyid menjelaskan, acara ini tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) guna mencegah penyebaran Covid-19.
"Jadi setiap pengunjung yang datang harus menerapkan prokes, seperti memakai masker, mencuci tangan," katanya.
Rasyid mengatakan, bakat para generasi muda hasil disalurkan kepada hal-hal yang positif, agar membawa kemandirian dan kemajuan pada diri pemuda itu sendiri.
"Kita berharap dengan acara ini dapat menumbuhkan kecintaan kepada Tanah Air, dan para pemuda dan pemuda Indonesia terus beratu," tukasnya.
Untuk diketahui, Kampung Sejahtera dahulunya dikenal dengan nama Kampung Kubur. Transformasi dilatari semangat pemuda-pemudi Kampung Sehat untuk mengubah citra tempat tinggal mereka.
Baca Juga: Daftar 16 Kode Redeem FF Terbaru 23 Oktober 2021, Buruan Klaim Hadiahnya
Selain itu, aliran Sungai Babura yang melintasi kawasan itu memerlukan perhatian berkaitan dengan keasrian, kebersihan, dan kelestarian lingkungannya.
Kawasan Kampung Sejahtera dan sekitarnya ini juga kaya dengan sejarah, budaya, kuliner, dan objek tarik wisata.
Berbagai kegiatan positif dilakukan oleh P3KS, seperti menyediakan aktivitas olahraga luar ruang bagi kelompok muda, meningkatkan minat baca dengan membentuk Rumah Baca Babura.
Selanjutnya, melakukan aktivitas penyadaran lingkungan melalui Sekolah Sungai, menata kawasan sungai dan Kampung Sejahtera dan menyelenggarakan berbagai perhelatan.
Berita Terkait
-
Ingin Kenalan Dengan Tokoh Pers di Balik Sumpah Pemuda, Datang Yuk ke Pameran Ini
-
8 Ucapan Hari Sumpah Pemuda 2021, Jaya Pemuda Indonesia!
-
Peringati Sumpah Pemuda-Hari Pahlawan, Ikuti Yamaha Photo Competition Hadiah Jutaan Rupiah
-
Jelang Sumpah Pemuda, Ormas Tikus Pithi Ingatkan Indonesia dalam Bahaya
-
Isi Teks Sumpah Pemuda dan Tokoh-tokoh di Baliknya
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy