SuaraSumut.id - Penemuan ikan berukuran besar atau ikan raksasa viral di media sosial. Ikan itu ditemukan warga di lokasi banjir di Lhokseumawe, Aceh.
Ikan itu tampak diangkat ke atas dari saluran. Beberapa pria berusaha menarik ikan tersebut.
Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Aceh memastikan bahwa ikan yang ditemukan adalah ikan arapaima. Habitat aslinya di Sungai Amazon.
"Betul (jenis arapaima), aslinya dari Sungai Amazon," kata Kepala DKP Aceh Aliman, melansir Antara, Kamis (6/1/2022).
Sebelumnya, BKSDA Aceh telah lakukan pengecekan terhadap penemuan ikan raksasa tersebut.
Aliman mengatakan, berdasarkan informasi yang diterima ikan itu dipelihara di salah satu toko ikan hias di Lhokseumawe. Kemudian karena sudah mati dibuang ke saluran terdekat.
"Infonya ikan itu sudah mati duluan baru dibuang ke sungai," katanya.
Ikan jenis arapaima dilarang beredar di Indonesia sesuai dengan Peraturan Menteri (Permen) Kelautan dan Perikanan (KP) Nomor 19 Tahun 2020 tentang larangan pemasukan, pembudidayaan, peredaran, dan pengeluaran jenis ikan yang membahayakan dan/atau merugikan ke dalam dan dari wilayah pengelolaan perikanan negara.
Pihaknya mengimbau masyarakat untuk tidak memelihara ikan tersebut karena sifatnya yang buas dan pemangsa bagi ikan spesies lain.
Baca Juga: Waduh! Bukannya Kerja Jaga, Oknum Satpam Ini Malah Jambret Perempuan
"Selain itu, dapat mengancam populasi ikan lainnya jika lepas ke perairan umum," tukasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Wakil Wali Kota Binjai Harap Dana Transfer Pusat Dikembalikan untuk Pemulihan Pascabanjir
-
Banjir Rendam Tiga Desa di Sosa Julu Padang Lawas
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini