Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Jum'at, 14 Januari 2022 | 12:42 WIB
Tangkapan layar ASN joget sambil pegang botol miras. [YouTube @Joniarnewspekan]

SuaraSumut.id - Sebuah video menunjukkan seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) wanita berjoget sambil memegang botol miras (minuman keras) viral. Video itu diunggah oleh akun YouTube @Joniarnewspekan, pada 11 Januari 2022.

"Pesta ultah Kadis Kesehatan Humbahas di Rumah dengan minuman gunakan baju dinas," tulis narasi dalam video, dilihat Jumat (14/1/2022).

"Kejadian Desember 2021. Pesta dengan baju dinas. Perhatikan botol minuman yang dipegang penari," tulis narasi video.

Dalam video terlihat wanita itu dikelilingi oleh rekan-rekannya yang juga menggunakan seragam ASN.

Baca Juga: Hore! Pengguna iOS Kini Bisa Memainkan Fortnite

Terlihat ada yang memberikan botol diduga miras kepada wanita yang berjoget tersebut.

Kemudian wanita itu diberikan kursi oleh rekan-rekannya. Wanita itu kemudian naik ke atas kursi dan berjoget mengikuti alunan musik.

Bupati Humbahas Dosmar Banjarnahor mengatakan, wanita dalam video bukanlah Kepala Dinas Kesehatan Humbahas. Ia mengaku, kegiatan itu juga di luar jam kerja.

"Acaranya bukan dalam jam kerja dan tidak di lingkungan kantor," katanya, melansir terkini.id--jaringan suara.com.

Dosmar mengatakan, inspektorat akan melakukan pemeriksaan terhadap orang-orang yang ada dalam video itu.

Baca Juga: 7 Anak Artis Kehilangan Orangtua Saat Bayi: Gala Sky hingga Gewa

Jika terbukti bersalah, maka dirinya tidak akan segan melakukan tindakan tegas.

"Akan dilakukan pemerikaaan oleh inspektorat. Jika terbukti ada pelanggaran etika dan aturan akan diberi sanksi sesuai aturan yang berlaku," tukasnya.

Load More