SuaraSumut.id - Polisi mengobok-obok diduga lokasi peredaran narkoba di Kecamatan Medan Tuntungan, Jumat (21/1/2022) sore. Dalam penggerebekan itu petugas menangkap lima orang pemuda diduga pecandu narkoba.
Selain itu, petugas juga menyita ratusan plastik klip sabu, alat isap sabu, timbangan elektrik, serta empat senjata tajam. Penggerebekan berawal dari adanya laporan soal keberadaan pondok atau gubuk yang diduga dijadikan lapak narkoba.
"Dari laporan warga kita turun dan melakukan penggerebekan di lokasi," kata Kasat Narkoba Polrestabes Medan Kompol Rafles Marpaung.
Puluhan personel berpakaian preman meringsek masuk ke gubuk narkoba yang berada di pinggi sungai. Mendengar kedatangan polisi, sejumlah pria yang berada di lokasi lari tunggang langgang.
Untuk dapat lolos dari kejaran polisi, mereka nekat melompat ke derasnya arus Sungai Belawan. Polisi yang melihat itu sempat meletuskan tembakan peringatan namun pelaku tak menggubrisnya.
Rafles melanjutkan, dari penyisiran petugas mengamankan lima orang pria. Petugas lalu melakukan ters urine ke kelima pria itu dan hasilnya positif.
"Kelimanya positif narkoba," jelasnya.
Polisi juga membongkar sejumlah gubuk yang berada di lokasi agar tidak ada lagi orang yang memakai narkoba.
"Nantinya kita akan bangun posko untuk memantau lokasi," tukasnya.
Baca Juga: Tak Kebagian Minyak Goreng Murah, Ini Resep Ayam Masala yang Gurih Tanpa Minyak
Kontributor : M. Aribowo
Tag
Berita Terkait
-
Fico Fachriza Ditangkap Kasus Narkoba, Ge Pamungkas Kaget
-
Ardhito Pramono Jalani Rehabilitasi, Begini Cara Terlepas dari Kecanduan Narkoba
-
Ditangkap karena Narkoba, Ardhito Pramono Minta Maaf Terutama ke Anak Muda
-
Ardhito Pramono Jalani Rehabilitasi Narkoba Selama 6 Bulan, Ini Tahapan Penting yang Akan Dilalui
-
Jadi Kaki Tangan Bandar Narkoba, Ibu Rumah Tangga di Bandar Lampung Diupah Rp 100 Juta
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana