SuaraSumut.id - Seorang pemuda bernama Saprido (22) lari saat polisi menggerebek kampung narkoba di kawasan Pekan Labuhan, Kecamatan Medan Labuhan, Medan.
Dirinya nekat melompat ke sungai meski tak bisa berenang. Bukannya selamat, pemuda itu malah ditemukan tak bernyawa, Kamis (28/4/2022).
"Korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia sekitar 2 kilometer dari lokasi awal korban melompat," kata Humas SAR Medan, Sariman Sitorus.
Peristiwa bermula saat personel kepolisian melakukan penggerebekan Selasa 26 April 2022 sore kemarin.
"Saat penggerebekan korban berusaha melarikan diri dengan cara melompat ke sungai. Diduga korban tidak bisa berenang sehingga hanyut terbawa arus sungai," ungkapnya.
Polisi bersama pihak kelurahan yang melihat itu sempat melakukan pencarian, namun korban tak kunjung ditemukan. Kejadian ini lalu diteruskan ke kantor SAR Medan.
Tim SAR gabungan yang mendapat laporan melakukan pencarian hingga akhirnya menemukan jenazah korban.
"Tim langsung mengevakuasi korban dan langsung dibawa ke rumah duka," tukasnya.
Kontributor : M. Aribowo
Baca Juga: Catat! Ini 5 Makanan Yang Baik Untuk Kesehatan Mulut
Tag
Berita Terkait
-
Kapolda Sulteng: DPO MIT Poso yang Tewas Bernama Suhardin
-
Penambang di Kabupaten Pohuwato Tewas Ditikam, Warga: Korban dan Pelaku Bersahabat
-
Pemotor yang Tewas Tabrak Truk Dishub Bontang Jadi Tersangka, 7 Petugas Kena Wajib Lapor
-
Ngeri! Korban Tewas karena COVID-19 di Shanghai Tembus 190 di Tahun 2022
-
Israel Terus Menyerbu Tepi Barat, Seorang Warga Palestina Tewas Ditembak
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Hyundai Creta Alpha Resmi Meluncur, Segini Harganya
-
Viral Pria Bersenjata Tajam di Labuhanbatu Selatan Sandera Wanita Renta, Pelaku Ditangkap
-
Daftar Desa dan Dusun di Aceh yang Hilang Akibat Bencana
-
59.365 Meter Jaringan Irigasi di Kabupaten Aceh Timur Rusak Akibat Bencana
-
Kurikulum Darurat KBM Diterapkan di Aceh Timur Pascabencana