SuaraSumut.id - Presiden Joko Widodo dan keluarga menghabiskan libur lebaran di Bali, sebelumnya merayakan Idul Fitri di Yogyakarta.
Jokowi mengajak cucunya melakukan wisata satwa di Bali Safari & Marine Park, Kabupaten Gianyar, Kamis (5/5/2022).
Ia tampak menggandeng cucu tertuanya, Jan Ethes Srinarendra memasuki area kebun binatang itu. Sedangkan Ibu Iriana beserta anak dan cucu yang lain mengikuti dari belakang.
Sambil memasuki area kebun binatang, Jokowi sesekali menyapa para pengunjung lain yang menghabiskan waktu berwisata di tempat yang sama.
Mengendarai shuttle bus yang disediakan tempat wisata, Jokowi dan keluarga menyusuri jalur safari yang telah ditentukan.
Selama menyusuri trek, Jokowi beserta keluarga bertemu dengan beragam satwa langka dari Indonesia, India, dan Afrika.
Jokowi duduk di dekat kaca bus sambil memangku La Lembah Manah dan Panembahan Al Nahyan Nasution secara bergantian.
Cucu-cucu Jokowi tampak antusias. Tak jarang mereka melambaikan tangan ke arah hewan-hewan tersebut. Para cucu Jokowi juga memberi makan harimau putih bernama Anjani.
Dengan penuh keberanian, Jan Ethes dan Sedah Mirah memberikan sepotong daging menggunakan capit kepada Anjani.
Baca Juga: Respons SE Menpan RB, Kemendagri Gelar Halalbihalal Di Metaverse
Setelah memberi makan Anjani, Presiden beserta keluarga meninggalkan lokasi untuk beristirahat di Istana Kepresidenan Tampaksiring.
Berita Terkait
-
Momen Jokowi Ajak Jan Ethes Dan Sedah Wisata Satwa Di Bali, Beri Makan Harimau Putih
-
Info Lengkap Cara Beli Tiket, Harga, Syarat dan Atraksi Satwa Ragunan di Libur Lebaran 2022
-
Kronologi Jerome Polin Terseret Kontroversi Alshad Ahmad Pelihara Satwa Liar, Netizen Kecewa?
-
Ngonten Bareng Alshad Ahmad, Jerome Polin Dituding Dukung Eksploitasi Satwa Liar
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana