Scroll untuk membaca artikel
Suhardiman
Selasa, 10 Mei 2022 | 06:35 WIB
Wali Kota Medan Bobby Nasution. [Suara.com]

SuaraSumut.id - Wali Kota Medan Bobby Nasution menegaskan Pemkot Medan tidak memberlakukan
Work from home (WFH) untuk aparatur sipil negara (ASN).

"WFH di Medan tidak kita berlakukan," kata suami Kahiyang Ayu ini, melansir Digtara.com--jaringan Suara.com, Selasa (10/5/2022).

Bobby mengatakan, WFH dilakukan sesuai dengan kondisi kebutuhan daerah terhadap penyebaran Covid-19.

Untuk Medan sendiri, kata Bobby, masih terbilang aman, sehingga tidak memberlakukan aturan itu

Baca Juga: 2 Kantor Lurah Kosong Ketika Bobby Nasution Sidak Hari Pertama Kerja Usai Libur Lebaran, Warganet Bilang Begini

"Kita berlakukan sesuai level di Medan pada hari ini," jelasnya.

Diketahui, Menpan RB Tjahjo Kumolo menyetujui usulan untuk WFH  bagi ASN pascalibur lebaran 2022.

Usulan ini muncul setelah kemacetan arus balik lebaran 2022 menurut Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo terus meningkat.

Menpan RB sudah memberikan himbauan bahwa jadwal WFH untuk ASN setelah libur lebaran 2022 dilaksanakan pada 9 sampai 15 Mei 2022.

Baca Juga: Kenang Kepergian Lily Wahid, Sandiaga Uno Ingat Momen Pilpres 2019

Load More