SuaraSumut.id - Menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi), yang juga Wali Kota Medan, Bobby Nasution memiliki elektabilitas tertinggi sebagai figur calon gubernur (cagub) di Pilkada Sumatera Utara 2024. Hal itu berdasarkan hasil survei terbaru milik Charta Politika Indonesia.
Dilihat oleh Suara.com dari paparan yang dikirimkan oleh Charta Politika, survei dilakukan dengan pertanyaan seandainya pemilihan Kepala Daerah Sumatera Utara dilaksanakan hari ini siapakah yang akan Bapak/Ibu/Saudara pilih dari nama-nama di bawah ini?
Hasilnya, Bobby Nasution meraih elektabilitas dengan angka 29 persen, mengalahkan petahana Edy Rahmayadi dengan angka 28,2 persen. Kemudian di posisi ketiga ada nama Musa Rajekshah dengan angka 18,3 persen.
Sementara di posisi keempat ada nama Sihar Sitorus dengan angka 2 persen, kemudian ada nama Gus Irawan Pasaribu dengan angka 1,1 persen, lalu ada pula Prananda Surya Paloh dengan angka 0,5 persen.
Dan posisi paling buncit ada nama Martin Manurung dengan angka 0,5 persen. Sementara nama lainnya hanya 0,1 persen, kemudian ada 20,4 persen responden tidak menjawab dan tidak tahu.
Untuk diketahui, survei ini dilakukan di Sumatera Utara dilakukan pada tanggal 2 Juni hingga 7 Juni 2022 dengan jumlah sampel sebanyak 800 responden per-provinsi.
Survei dilakukan melalui wawancara tatap muka secara langsung dengan menggunakan kuesioner terstruktur dengan protokol kesehatan yang ketat.
Metodologi yang digunakan adalah metode acak bertingkat (multistage random sampling) pada tingkat kepercayaan 95%.
Baca Juga: Survei Charta Politika: Elektabilitas untuk Capres 2024, Ganjar Pranowo Teratas di Lampung dan Sumut
Tag
Berita Terkait
-
Survei Charta Politika: Elektabilitas untuk Capres 2024, Ganjar Pranowo Teratas di Lampung dan Sumut
-
Hasil Survei Terbaru: Ganjar Pranowo Bersaing dengan Prabowo Subianto, Ridwan Kamil Urutan Keempat
-
Jokowi Tiba di Medan, Edy Rahmayadi: Kedatangan Presiden Bisa Memberikan Hal Positif Bagi Masyarakat
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja