SuaraSumut.id - Seorang pria di Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara (Sumut), berinisial NS (32) mendatangi kantor polisi.
Kedatangan NS untuk menyerahkan diri usai membacok istrinya bernama Tiur Silalahi (32). Peristiwa terjadi di rumah mereka di Desa Siruberube, Kabupaten Simalungun, Kamis 7 Juli 2022 malam.
Korban dianiaya menggunakan senjata tajam oleh suaminya sendiri. Akibatnya, korban mengalami luka bacokan di beberapa bagian tubuhnya.
Setelah melakukan perbuatannya, NS menyerahkan diri ke Polsek Dolok Pardamean, Polres Simalungun.
Kasat Reskrim Polres Simalungun AKP Rachmat Ariwibowo membenarkan peristiwa tersebut.
"Pelaku sudah diamankan dan tengah menjalani pemeriksaan," kata Rachmat dikonfirmasi SuaraSumut.id, Jumat (8/7/2022).
Kepada petugas, kata Rachmat, pelaku mengaku telah membacok istrinya berulang kali dengan menggunakan parang.
Mendengar pengakuan NS, petugas langsung bergerak ke rumah pelaku untuk mengevakuasi korban.
"Saat menuju lokasi petugas berpapasan denga warga yang membantu membawa korban ke rumah sakit," katanya.
Petugas menemukan barang bukti sebilah parang di lokasi. Terlihat juga darah berceceran di lantai rumah mereka.
"Motifnya lagi kita selidiki," katanya.
Kontributor : Budi warsito
Tag
Berita Terkait
-
Teguran Berujung Pembacokan, Warga Mojokerto Diringkus
-
Habis Laporkan Kasus Pembacokan Adik Tirinya, Edi Justru Ditangkap Polisi Surabaya
-
Sebelum Lakukan Pembacokan, Geng Motor Poyok 09 JR Live Instagram Sambil Konvoi Tenteng Senjata Tajam
-
Pemuda Asal Ciomas Bogor Jadi Korban Pembacokan, Polisi: Bukan Gangster, Tapi Seperti Tawuran
-
Sempat Kabur dan Ngamen di Subang, Tersangka Pembacokan di Cirebon Diserahkan oleh Keluarganya ke Polisi
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Korban Banjir Pidie Jaya Masih Bertahan di Tenda Pengungsian, Huntara Tak Kunjung Jelas
-
BMKG Peringatkan Gelombang Laut Tinggi di Sumut hingga 2,5 Meter, Nelayan Diminta Waspada
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional