SuaraSumut.id - Kabar duka datang dari aktor sekaligus komedian Indra Birowo. Sang ayah, Wargandi Suryo meninggal dunia di RSPAD Gatot Subroto pada Jumat (29/7/2022).
Informasi ini diketahui dari Instagram Dewi Waluyo dan diunggah kembali Indra Birowo ke laman media sosialnya. Ia mengabarkan, ayah dari bintang Extravaganza ini tutup usia pukul 13.11 WIB kemarin.
"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Telah berpulang ke rahmatullah, Wagandi Suryo bin Surya, ayahanda tercinta Indra Birowo dalam usia 85 tahun," tulisnya, dikutip dari Suara.com, Sabtu (30/7/2022).
Dewi Waluyo juga mengabarkan, jenazah ayah Indra Birowo akan lebih dulu disemayamkan di RSPAD Gatot Subroto. Mengenai kapan dimakamkan, masih menunggu informasi lebih lanjut dari keluarga.
Baca Juga: Innalillahi, Ayah Indra Birowo Meninggal Dunia
Melalui unggahan itu pula, Dewi Waluyo mendoakan almarhum Wargandi Suryo agar mendapat tempat terbaik di sisi Allah. Serta untuk keluarga, agar mendapat ketabahan.
"Semoga amal ibadahnya dapat diterima di sisi Allah, dilapangkan kuburnya, serta senantiasa diberikan ketabahan mendalam bagi keluarga yang ditinggalkan," ucapnya.
Indra Birowo yang merasakan duka mendalam pun belum bisa memberikan keterangan. Unggahan mengenai kabar wafat sang ayah pun hanya diunggah ulang aktor 49 tahun ini dari orang terdekatnya.
Selain Dewi Waluyo, ada juga Lela Rij yang menuliskan ucapan belasungkawa atas meninggalnya ayah Indra Birowo.
"Allahumagfirlahu warhamhu wa'afihi wa'fuanhu untuk ayah Indra Birowo, almarhum bapak Wargandi Suryo bin Surya siang tadi," tulisnya.
Baca Juga: 9 Seleb Jadi Model Video Klip Kangen Band, Ada Istri Bupati dan Artis Senior Yuni Shara
Berita Terkait
-
Rekomendasi 4 Series Indra Birowo, dari Genre Misteri hingga Drama Religi
-
Lama Tak Muncul di Film, Indra Birowo Ungkap Kondisi Terkini
-
Efek Hipertensi, Indra Birowo Alami Mual hingga Nyaris Pingsan
-
Idap Penyakit Ini, Indra Birowo Rutin Minum Obat
-
Diduga Terkena Serangan Jantung, Ibu Indra Birowo Alami Dada Sakit Sebelum Meninggal Dunia
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Waspada! Gelombang Tinggi Samudera Hindia Barat Nias Berpotensi 2,5 Meter, Perairan Aceh Juga Terancam
-
Penasehat Hukum Edy Rahmayadi Peringatkan Tim Bobby-Surya Jangan Asal Ngomong soal Situs Benteng Putri Hijau
-
Korban Pelanggaran HAM Aceh Tolak Pembubaran KKR: Jaga Keadilan dan Perdamaian!
-
Pj Gubernur Sumut Ajak Masyarakat Kawal Pilkada 2024: Laporkan ASN yang Tak Netral!
-
Kasus Judi Online Naik di Sumut Naik 300 Persen, Ahmad Sahroni Minta Kapolda Fokus Pemberantasan: Kasihan yang Main!