SuaraSumut.id - Bonge kian tenar dan mendapat berbagai tawaran positif sejak viral di media sosial. Ikon Citayam Fashion Week itu kini diminta menjadi Duta Kejaksaan.
Peristiwa itu terjadi saat dua petugas kejaksaan datang ke kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat, tempat fenomena Citayam Fashion Week.
Mereka yang bertemu Bonge bertanya soal popularitas hingga pundi-pundi uang dari artis.
"Nge, lu sekarang sudah banyak fans? Pasti banyak artis yang kasih duit," kata salah satu petugas di Instagram Kejaksaan RI, dikutip dari Suara.com, Sabtu (30/7/2022).
Tanpa menyebutkan nominal, Bonge mengucapkan syukur atas rezeki tersebut. Ternyata, uang ini akan ditambah dari petugas kejaksaan, namun ada hal yang harus dilakukannya.
"Nanti kita juga akan kasih kamu bonus. Tapi harus jadi duta kejaksaan, mau nggak?" ucap si petugas Kejaksaan.
Bonge meyakinkan mereka dengan mengatakan, "Bisa, insya Allah pak," katanya.
Menjadi Duta Kejaksaan rupanya bukan hanya sekadar cap. Bonge harus mengemban dua tugas yang kini ada di pundaknya.
Pertama, memberikan dukungan bagi orang-orang untuk patuh pada peraturan daerah. Misalnya saja, tidak membuang sampah sembarangan.
Baca Juga: Bonge Citayam Fashion Week Diminta Jadi Duta Kejaksaan, Ini Tugas Khususnya
Bonge menyanggupi tantangan tersebut. Malah katanya sebelum menjadi Duta Kejaksaan pun, ia sudah melakoni pekerjaan itu.
"(Bonge) mungutin sampah (imbauannya) jaga kebersihan, jangan buang sampah sembarangan. Jangan lupa pakai masker," kata Bonge.
Tugas lainnya adalah memberikan sosialiasi pada remaja Citayam Fashion Week untuk patuh hukum. "Berkreasi boleh asal tidak melanggar hukum," ujar si petugas Kejaksaan.
Bonge, lagi-lagi dengan yakin sanggup melakukannya. "Bisa, insya allah," kata Bonge.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Korban Banjir Pidie Jaya Masih Bertahan di Tenda Pengungsian, Huntara Tak Kunjung Jelas
-
BMKG Peringatkan Gelombang Laut Tinggi di Sumut hingga 2,5 Meter, Nelayan Diminta Waspada
-
Anggota Brimob Polda Aceh yang Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Kini Dipecat
-
Anggota Brimob Polda Aceh Gabung dengan Tentara Bayaran Rusia Usai Desersi
-
OYO Laporkan Pengelola Hotel ke Polda Sumut, Diduga Langgar Perjanjian dan Ganggu Operasional