SuaraSumut.id - Polisi menggagalkan peredaran narkoba jenis baru berupa pil sabu. Dalam pengungkapan itu ada lima pelaku yang ditangkap.
Narkoba ini sebelumnya sabu-sabu (methamphetamine) berbentuk serbuk kristal, namun para bandar narkoba memodifikasi serbuk sabu menjadi pil.
"Barang bukti 9.500 butir tapi ini bukan ekstasi tapi sabu. Ini bentuk baru. Di Sumatera Utara (Sumut) baru yang pertama," kata Kapolrestabes Medan Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda, Senin (5/9/2022).
Kelima pelaku yang ditangkap berinisial AG (63) warga Kecamatan Bah Jambi, Kabupaten Simalungun dan MAR (33), YUS (30), INA (28) dan MH (17) warga Bireun, Aceh.
"Kita mendapat informasi lalu petuga melakukan undercover buy," katanya.
Petugas Satresnarkoba Polrestabes Medan yang menyaru sebagai pembeli lalu bertransaksi dengan pelaku.
"Transaksi awal tim menemui tersangka dan membeli seratus butir, pil ini diduga sabu," katanya.
Petugas menangkap pelaku saat menyerahkan barang bukti 100 butir pil sabu tersebut.
"Petugas melakukan pegembangan, ada dua temannya menunggu di kendaraan, didapati barang bukti lain sejumlah 9.400 butir. Jadi total ada 9.500 butir," jelasnya.
Baca Juga: Siapa Eduardo Almeida? Pelatih Arema FC yang Baru Dipecat, Padahal Nggak Buruk-buruk Amat
Kemudian petugas melakukan penggerebekan di sebuah hotel di Jalan Setia Budi Medan, dan menangkap pelaku lainnya.
"Ada lima pelaku yang diamankan," ungkapnya.
Valentino menyampaikan, pil sabu ini diduga sudah beredar ke Jakarta. Harganya Rp 950 ribu per butir. Pil sabu ini dipakai dengan cara dibakar.
Sementara itu, salah pelaku berinisial AG mengaku baru pertama kali menjadi kurir pil sabu.
"Sekali transaksi dapat Rp 1 juta. Rencananya mau diedarkan di Medan," katanya.
Kontributor : M. Aribowo
Berita Terkait
-
Dalam Sepekan, Polisi di Depok Berhasil Amankan 10 Tersangka dan Barbuk Narkoba Hingga Ratusan Botol Miras
-
Mantan Anggota DPRD Kabupaten Probolinggo Ditangkap Kasus Narkoba
-
Penyuluhan Bahaya Narkoba di SMA Bina Putera Subang Berlangsung Antusias
-
Polisi Obrak-abrik Sarang Narkoba di Deli Serdang, Ini Hasilnya
-
Kurir Narkoba di Bengkalis Ditangkap, Disita Ratusan Ekstasi, Paket Ganja dan Sabu
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Program Pemberdayaan PNM Perluas Dampak Sosial Sepanjang 2025
-
Rektor Unimal Puji Langkah Taktis Dasco Orkestrasi Bantuan untuk Aceh: Cegah Kemiskinan
-
Mulai 2026, Registrasi Kartu SIM Wajib Rekam Wajah, Warga Medan Soroti Teknis dan Keamanan Data
-
1.225 Orang di Sumut Tewas karena Kecelakaan Sepanjang 2025
-
5.737 Personel Gabungan Amankan Malam Tahun Baru di Sumut