SuaraSumut.id - Harga bahan pokok di pasar tradisional di Kabupaten Aceh Timur, kembali stabil. Hal ini menyusul persediaan tercukupi.
Demikian dikatakan oleh Kepala Bidang Perdagangan pada Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM Kabupaten Aceh Timur Furqan Febriansyah melansir Antara, Senin (26/9/2022).
"Saat ini sejumlah harga jual bahan pokok kembali stabil, setelah sebelumnya sempat terjadi lonjakan. Dan kami memastikan pasokan dan persediaannya mencukupi menjelang maulid nabi Muhammad SAW," katanya.
Adapun harga bahan pokok yang sempat terjadi lonjakan harga di antaranya cabai merah yang sebelumnya sempat dijual Rp 110 ribu per kilogram, sekarang turun menjadi Rp60 ribu per kilogram.
Baca Juga: Terjadi Lagi, Diduga Oknum Polwan di Pekanbaru Aniaya Seorang Perempuan
Cabai hijau kini harganya di kisaran Rp 35 ribu per kilogram. Harga cabai rawit sebelumnya sempat naik menjadi Rp 60 ribu per kilogram, kini dijual Rp 45 ribu per kilogram.
Sedangkan bawang merah Rp 30 ribuan per kilogram, bawang putih di kisaran harga Rp 25 ribu per kilogram.
"Untuk harga telur ayam broiler kini dijual Rp 48 ribu per papan isi 30 butir, gula Rp 14 ribu per kilogram, dan tepung terigu Rp10 ribu per kilogram," kata Furqan.
Harga daging, kata Furqan, juga stabil. Daging sapi dijual Rp 150 ribu per kilogram, daging ayam broiler Rp 25 ribu per kilogram, dan daging ayam kampung Rp 45 ribu per kilogram.
"Untuk harga minyak goreng curah dijual berkisar Rp 14 ribu per kilogram. Beras premium masih normal, harganya Rp 10.800 per kilogram. Begitu juga dengan jenis sembako lain juga masih normal," kata Furqan.
Baca Juga: Sekelompok Pemuda Arak-arakan Motor Sambil Bawa Sajam, Warganet: Dimatikan Saja
Berita Terkait
-
Mobil Timses Calon Bupati Aceh Timur Dibakar OTK, Polisi Buru Pelaku
-
Pastikan Anggaran Program Makan Bergizi Gratis Sudah Siap, Gibran: Challenge-nya Adalah...
-
Cegah Anggaran Rumah Tangga Boncos, Ini 3 Tips Hadapi Lonjakan Harga Bahan Pokok Akibat Dolar AS Tinggi
-
7 Komoditi Bahan Pokok di Sulteng Alami Penurunan Pascahari Raya, 3 Lainnya Meroket
-
Agar Tidak Terjadi Kelangkaan Bahan Pokok Jelang Idul Adha 2024, Ini Tips Pemkot Kendari
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
110 TPS di Sumut Gelar Pemungutan Suara Susulan Akibat Banjir
-
Edy-Hasan Keok di TPS Bobby Nasution, Ini Hasilnya
-
Hasil Pilgub Sumut 2024: Edy Rahmayadi Unggul di TPS Kediamannya
-
Tim SAR Brimob Polda Sumut Evakuasi Warga Terjebak Banjir di Medan
-
5 Warga Diduga Terlibat Politik Uang di Pilkada Banda Aceh 2024 Ditangkap