SuaraSumut.id - Perum Bulog Sumut mengklaim stok gula konsumsi cukup meski diwarnai adanya kenaikan harga. Untuk itu, masyarakat diimbau tetap tenang.
"Stok di distributor masih banyak, di Bulog juga masih tersedia," kata Pimwil Perum Bulog Kanwil Sumut Arif Mandu, melansir Antara, Selasa (14/11/2023).
Arif meminta masyarakat untuk membeli gula secara normal dan tidak melakukan penimbunan. Pasalnya, tidak ada kelangkaan gula yang terjadi.
Pihaknya juga telah mengajukan tambahan stok gula sebanyak 2.000 ton ke Bulog pusat.
"Namun kami masih menunggu realisasinya," ucap Arif.
Agar harga gula konsumsi di Sumut semakin melandai, kata Arif, diperlukan lebih banyak suplai dari berbagai pihak. Oleh karena itu, dirinya berharap para importir dapat menjalankan kuota impor gula mereka.
Apalagi, mulai Kamis 9 November 2023, pemerintah melalui Badan Pangan Nasional (Bapanas) resmi memberlakukan relaksasi harga gula konsumsi di tingkat konsumen dari Rp 14.500 per kilogram menjadi Rp 16.000 per kilogram atau Rp 17.000 per kilogram khusus di wilayah Maluku, Papua, dan daerah tertinggal, terluar, terpencil dan pedalaman.
Adapun Rp 14.500 per kilogram tersebut adalah harga acuan penjualan di tingkat konsumen yang diatur dalam Peraturan Bapanas Nomor 17 tahun 2023. Untuk membantu pengadaan itu, dirinya berharap pemerintah juga memberikan kuota impor gula kepada Perum Bulog.
Berita Terkait
-
Cegah Diabetes! Wamenkes Ingatkan Pentingnya Cek Gula Darah Rutin
-
Cara Cegah Diabetes Sejak Dini, Atur Takaran Gula Makanan Anak!
-
Kejagung Buka Peluang Periksa 5 Mendag Lain Usai Gugatan Tom Lembong Ditolak Hakim
-
Cara Baca Label Kemasan Makanan dengan Benar, Cegah Obesitas dan Diabetes!
-
Praperadilan Suami Ditolak Hakim, Istri Tom Lembong Kecewa Berat: Hukum di Negeri Ini Tak Ada Keadilan!
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
110 TPS di Sumut Gelar Pemungutan Suara Susulan Akibat Banjir
-
Edy-Hasan Keok di TPS Bobby Nasution, Ini Hasilnya
-
Hasil Pilgub Sumut 2024: Edy Rahmayadi Unggul di TPS Kediamannya
-
Tim SAR Brimob Polda Sumut Evakuasi Warga Terjebak Banjir di Medan
-
5 Warga Diduga Terlibat Politik Uang di Pilkada Banda Aceh 2024 Ditangkap