SuaraSumut.id - Relawan Bobby Nasution yang bernaung di Rumah Kolaborasi Bobby Nasution (RKBN) menggelar kejuaraan catur kelas dunia. Event ini akan digelar di Grand Inna Hotel Medan pada 5 hingga 10 Desember 2023.
"Event ini kita beri nama RKBN International Chess Championship 2023, resmi dari kalender event federasi catur dunia FIDE. Sumatera Utara patut berbangga karena Kota Medan diberi kepercayaan menggelar event kelas dunia," kata Ketua RKBN Muhammad Asril dalam keterangan tertulis, Jumat (1/12/2023).
Asril menjelaskan roadshow menjadi bagian rangkaian kegiatan sebelum event dimulai. Dalam roadshow ini, kata Asril, ada 16 peserta di masing-masing kecamatan di Medan yang bertanding.
Dari situ, akan diambil satu pemenang di masing-masing kecamatan untuk mendapatkan golden ticket mengikuti RKBN International Chess Championship 2023.
"Para jawara tingkat kecamatan ini akan menjadi peserta pertandingan bersama grand master dari negara-negara lain di dunia," ungkap Asril.
Asril menambahkan bahwa Wali Kota Medan yang juga Pembina RKBN, Bobby Nasution menjadi salah satu inisiator dan mendukung penuh event tersebut.
"Ini membuktikan bahwa Bang Bobby Nasution peduli dengan olahraga dan masa depan atlet-atlet kita. Event ini juga menjadi sinyal kepada kita bahwa dunia menaruh kepercayaan kepada Kita Medan menggelar even kelas dunia," ungkap Asril.
Sementara itu, Ketua Panitia Bidang Teknis Pertandingan Master FIDE (MF) Arif Rahman Saragih menjelaskan ada lebih 100 peserta yang ambil bagian dalam event ini. Di mana 40 peserta di antaranya merupakan atlet dari 12 negara di dunia.
Enam di antaranya GM Darwin Laylo dengan elo rating 2441 dari Filipina, Ziur Rahman (Bangladesh, 2436), John Paul Gomes (Filipina, 2412), Van Huy Nguyen (2362), Doc Hua Nguyen (2335) dari Vietnam, Sriram Jha (India, 2310).
Arif mengatakan ini merupakan event FIDE Ratings sehingga semua peserta atau pecatur yang ikut kejuaraan ini memiliki FIDE Rate. Oleh karena itu, bagi pecatur yang ikut kejuaraan ini kesempatan menaikkan elo rating untuk peluang mendapatkan norma gelar IM bahkan norma GM.
Untuk kategori open memberikan hadiah pemenang peringkat 1 hingga 20, kategori challenger peringkat 1 hingga 10. Informasi lengkap tentang kejuaraan. Informasi lengkap tentang kejuaraan, rincian hadiah dan register baca di www.rkbn-chess-internasional.com
Berita Terkait
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Tembus Rp17 Jutaan, ke Jepang Cuma Rp5 Juta
-
Geleng-Geleng Kepala, Tiket Medan-Batam Lebih Mahal dari Terbang ke Eropa: Nyaris Rp18 Juta
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
-
Tol di Sumatera, Kalimantan, dan Bali Dipadati Kendaraan! Ini Pemicunya
-
Jokowi Berburu Takjil di Kota Medan, Netizen: Aura Presiden Tak Kunjung Hilang
Terpopuler
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Lisa Mariana Pamer Foto Lawas di Kolam Renang, Diduga Beri Kode Pernah Dekat dengan Hotman Paris
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Chat Istri Ridwan Kamil kepada Imam Masjid Raya Al Jabbar: Kami Kuat..
Pilihan
-
Minuman Berkemasan Plastik Berukuran Kurang dari 1 Liter Dilarang Diproduksi di Bali
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
-
Cerita Trio Eks Kapolresta Solo Lancarkan Arus Mudik-Balik 2025
Terkini
-
Harga Tiket Pesawat Jakarta-Medan di Momen Arus Balik Lebaran 2025 Normal
-
8 Hektare Lahan Warga di Aceh Barat Terbakar Selama Ramadan 2025
-
Pria Bunuh Pacar dan Kubur Jasadnya di Kebun Sawit Labusel, Cemburu Korban Dijodohkan
-
Pukul Polisi saat Ditangkap, Maling Motor di Medan Diberi "Hadiah Lebaran"
-
Gunungsitoli Diterjang Banjir, Ratusan Jiwa Terdampak dan Puluhan Rumah Terendam