SuaraSumut.id - Misteri penemuan mayat wanita di areal perkebunan Sei Semayang, Kecamatan Sunggal, Kabupaten Deli Serdang, pada Sabtu 13 Januari 2024 terungkap.
Mayat tersebut diketahui bernama Misbah Aduliah Nasution (27) warga Kecamatan Percut Sei Tuan. Ia ternyata dibunuh oleh suaminya Hendri Ismail (37).
"Pelaku berinisial HI yang merupakan suami korban," kata Kapolrestabes Medan Kombes Teddy JS Marbun, Senin (15/1/2024).
Teddy menjelaskan, korban merupakan istri kedua pelaku. Mereka menikah sejak tahun lalu, dan dikarunia satu anak berusia 4 bulan.
Baca Juga:
Jawaban Tegas Eca Aura Ditanya Soal Alam Ganjar Dekat dengan Fuji: Ngapain Sih
Disambut Menantu Jokowi saat Kampanye di Medan, Momen Prabowo Gulung Kemeja, Sapa Pendukung
Anies Minta Pria Pengancam Tembak Kepala Tak Hanya Diproses Hukum, tapi Dibina dan Disadarkan
"Istri pertama tak memiliki anak, akhirnya pelaku kembali ke pacarnya (korban). Mereka melakukan hubungan intim dan melahirkan anak laki-laki," ujarnya.
Usai memiliki anak, prahara dalam rumah tangga pun terjadi. Pelaku ingin mengasuh anaknya bersama istri pertama. Mereka sering bertengkar soal hak asuh, nafkah, dan susu anak.
"Keduanya sering bertengkar. Korban merasa hak asuh, susu anak dan nafkah tidak diberikan pelaku," ungkapnya.
Pelaku pun merencakan membunuh istrinya. Pada Jumat 12 Januari 2024, pelaku mengajak korban bertemu di salah satu losmen di Jalan Jamin Ginting. Di kamar losmen itu, pelaku dan korban melakukan hubungan intim.
"Setelah itu, pelaku langsung mencekik leher korban dan membekapnya dengan bantal. Korban yang tak berdaya akhirnya tewas," jelasnya.
Pelaku lalu membawa mayat korban ke areal perkebunan Sei Semayang dan membuangnya di sana. Polisi yang melakukan penyelidikan menangkap pelaku. Dalam penangkapan, polisi menembak kaki pelaku karena melawan.
"Pelaku dijerat dengan Pasal 340 Junto 338 KUHPidana dengan ancaman pidana mati," cetusnya.
Berita Terkait
-
Tragedi Utang di Bekasi: Teman Lama Tega Habisi Nyawa MDT, Jasad Dibuang di Kuburan
-
Dua Pelaku Pembunuhan Pria di TPU Bekasi Ditangkap, Polisi Sebut Teman Lama Korban!
-
Terapis SPA Tewas di Kamar Kos Bekasi, Polisi Tangkap Pelaku dan Temukan Cairan Pembersih Toilet
-
Kronologis Ancaman Pembunuhan Keluarga Thom Haye
-
Pria di Depok Tewas Ditusuk Saat Tertidur Pulas, Pelaku Teriak 'Gua Orang Lampung'
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- Bukan Sekadar Wacana, Bupati Bogor Siapkan Anggaran Pembebasan Jalur Khusus Tambang Tahun Ini
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh
-
Permainan Domino Dilarang di Aceh Barat