SuaraSumut.id - Seorang warga di Kabupaten Aceh Timur, bernama Ilyas Abu (39) tewas tersambar petir. Sedangkan temannya Anwar (25) mengalami luka.
Kapolsek Idi Tunong Ipda Hendra Kurniawan mengatakan peristiwa terjadi di Desa Alue Lhok, Kecamatan Idi Tunong, pada Minggu 28 Juli 2024 sore.
Awalnya kedua korbang yang bekerja sebagai petugas pengamanan di perkebunan PT Bumi Flora melakukan aktivitasnya sebagai tenaga keamanan.
Kala itu turun hujan yang disertai petir. Mereka lalu berteduh di sebuah pondok.
"Sambil menunggu hujan reda, keduanya bermain ponsel. Seketika petir menyambar mereka," katanya melansir Antara, Senin (29/7/2024).
Akibatnya, Ilyas tersambar petir ke arah badannya dan meninggal dunia di lokasi. Sedangkan Anwar tersambar ke arah kakinya yang mengakibatkan luka.
Mengetahui hal itu, Anwar meminta bantuan kepada warga yang pada saat itu melintas di lokasi kejadian.
Warga lalu menghubungi perangkat Desa Alue Lhok, dan selanjutnya menginformasikan peristiwa itu ke Polsek Idi Tunong.
"Memperoleh informasi kejadian ini, anggota kami bersama anggota Koramil 17/IDT dan warga mengevakuasi korban," ungkapnya.
Jasad Ilyas lalu dibawa pulang ke rumah oleh keluarganya. Sementara Anwar dibawa ke RSUD Zubir Mahmud.
Dirinya mengimbau warga untuk lebih berhati-hati terutama saat hujan turun agar tidak menggunakan telepon genggam.
"Tidak menutup kemungkinan, hal tersebut bisa menjadi media disambar petir. Untuk itu, lebih baik dihindari. Kalau perlu, matikan dulu telepon genggam saat hujan," katanya.
Berita Terkait
-
Catat Tanggal Peluncuran Huawei Mate X6 Ini
-
Mobil Timses Calon Bupati Aceh Timur Dibakar OTK, Polisi Buru Pelaku
-
Awasi Judi Online, Disdikpora Cianjur Razia HP Siswa & Guru di Sekolah
-
Bakteri di Ponsel: Fakta Menjijikkan yang Harus Diketahui
-
Xiaomi Masih Jadi Raja Pasar Ponsel Indonesia Q3 2024 versi Counterpoint
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
Terkini
-
4 Korban Hilang saat Longsor di Karo Ditemukan Meninggal Dunia
-
4 Orang Tewas Dalam Banjir Bandang di Sibolangit, 2 Masih Hilang
-
Kembali Pimpin Medan usai Kampanye Pilgub Sumut, Bobby Nasution Resmikan 60 Bus Listrik
-
Longsor di Karo Sumut, 10 Orang Hilang
-
Banjir dan Tanah Longsor Terjang 5 Lokasi di Sumut, 10 Orang Tewas