SuaraSumut.id - Polda Aceh telah mempersiapkan rekayasa lalu lintas untuk menghadapi pembukaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 yang akan berlangsung di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, pada Senin, 9 September 2024.
PON Aceh-Sumut yang akan dibuka oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu diprediksi menyebabkan peningkatan signifikan pada arus lalu lintas di sekitar lokasi.
Direktur Lalu Lintas Polda Aceh, Kombes Pol. Muhammad Iqbal Alqudusy mengatakan, pihaknya telah menyusun berbagai langkah untuk mengantisipasi potensi kepadatan lalu lintas selama acara berlangsung.
"Kami sudah menyiapkan rekayasa lalu lintas serta pengawalan dan pengamanan jalur VVIP dan VIP. Rekayasa ini untuk mengantisipasi adanya kepadatan lalu lintas serta dapat dipahami oleh masyarakat," ujar Iqbal, Jumat (30/8/2024).
Beberapa jalan utama di sekitar Stadion Harapan Bangsa, seperti Jalan Sultan Malikul Saleh, Jalan Wedana, dan Jalan AMD, akan dialihkan untuk menghindari kemacetan parah. Rekayasa lalu lintas ini akan berlaku mulai pukul 14.00 WIB hingga 23.00 WIB pada hari pembukaan PON XXI 2024.
Selain pengaturan lalu lintas, Polda Aceh bersama instansi terkait juga telah menyiapkan area parkir khusus untuk tamu dan pengunjung di beberapa lokasi strategis, seperti di halaman kantor pemerintahan di kawasan Batoh, Kota Banda Aceh, dan kawasan Lampeuneurut, Kabupaten Aceh Besar.
"Panitia juga menyediakan bus shuttle dari lokasi parkir menuju Stadion Harapan Bangsa guna memudahkan akses para pengunjung," katanya.
Kombes Pol. Muhammad Iqbal Alqudusy menegaskan pentingnya kerjasama dari seluruh pihak agar pelaksanaan PON XXI Aceh-Sumut 2024 berjalan aman, lancar, dan sukses.
Dengan hadirnya hampir seluruh pelaku olahraga nasional di Aceh, rekayasa lalu lintas ini diharapkan dapat meminimalisir dampak kemacetan dan memastikan acara berlangsung dengan baik. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Rekayasa Lalin MRT Glodok-Kota Dimulai 10 Januari, Simak Rutenya
-
Awas Macet! Simak Detail Rekayasa Lalu Lintas MRT Jakarta di Harmoni-Mangga Besar Selama 8 Bulan
-
Jangan Terjebak, Ini Skema Rekayasa Lalin Total di Sudirman-Thamrin Saat Malam Tahun Baru 2026
-
Besok Diprediksi Jadi Puncak Arus Mudik Nataru ke Jogja, Exit Prambanan Jadi Perhatian
-
Jelang Reuni 212 Polisi Siapkan Rekayasa Lalin dan Kantong Parkir: Ini Titik-titiknya!
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy