SuaraSumut.id - Komisi Independen Pemilihan (KIP) menetapkan 10 lokasi untuk kampanye rapat umum pasangan calon bupati dan wakil bupati di Pilbup Bener Meriah 2024.
Kampanye pasangan calon berlangsung sejak 25 September hingga 23 November 2024. Kampanye dilakukan dengan berbagai metode, di antaranya rapat umum.
"Kami menetapkan 10 titik untuk kampanye rapat umum. Jadi, setiap pasangan calon dapat memanfaatkan titik-titik itu untuk berkampanye menyampaikan visi dan misinya," kata Ketua KIP Kabupaten Bener Meriah Khairul Akhyar, melansir Antara, Rabu (2/10/2024).
Adapun lokasi kampanye yang telah ditetapkan, yaitu di Pasar Lelang, Kampung Negeri Antara, Kecamatan Pintu Rime Gayo, Lapangan Bola Kampung Rerongga Kecamatan Gajah Putih, serta Lapangan Lampahan, Kecamatan Timang Gajah.
Lalu Lapangan Sepak Bola Pante Raya, Kecamatan Wih Pesam, Bale Atu dan Lapangan Blang Panas di Kecamatan Bukit, Lapangan Blang Jorong, Kecamatan Bandar.
Kemudian, Simpang Buntul, Pasar Buntul, Kecamatan Permata, Lapangan Kampung Jamur Atu di Kecamatan Mesidah. Serta Lapangan Bola Kaki Kampung Blang Panu di Kecamatan Syiah Utama.
"Penetapan lokasi kampanye tersebut memperhatikan daya tampung tempat, ketertiban, keamanan, etika, estetika, kebersihan, dan keindahannya," ujarnya.
Pihaknya mengimbau setiap yang terlibat dalam kampanye menjaga ketertiban dan keamanan bersama, sehingga terwujud pilkada damai di Kabupaten Bener Meriah.
Pilkada Kabupaten Bener Meriah diikuti empat pasangan calon yakni Edi Sariman dan Rais Abidin, Tagore Abu Bakar dan Armia IR, pasangan Mohd Amin dan Ridwan Abdul Muthalib, serta pasangan Dailami dan Kamaruddin.
Berita Terkait
-
PLN Terus Percepat Pemulihan Kelistrikan Aceh, 6.432 Desa Telah Kembali Menyala
-
Mendagri: Pemerintah Kembalikan TKD Rp10,6 Triliun untuk Aceh, Sumut, dan Sumbar
-
Dua Bulan Pascabanjir, Instalasi Farmasi RSUD Aceh Tamiang Mulai Pulih Bertahap
-
5 Gerak Cepat Sufmi Dasco Ahmad untuk Percepatan Pemulihan Aceh
-
Walhi Ungkap Parahnya Bencana Ekologis Aceh Tamiang, Negara Baru Hadir Sepekan Kemudian
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana