SuaraSumut.id - Perum Bulog Kantor Wilayah Sumatera Utara (Sumut) secara aktif menyalurkan bantuan pangan kepada masyarakat.
Saat ini sudah 6.000 ton beras disalurkan untuk keluarga penerima manfaat (KPM). Demikian dikatakan oleh Pimwil Perum Bulog Sumut Budi Cahyanto.
"Kami telah merealisasi sebanyak 6.000 ton beras untuk 3.00.000 keluarga penerima manfaat yang tersebar di kabupaten/kota di Sumut," katanya melansir Antara, Senin 28 Juli 2025.
Realisasi bantuan pangan itu sudah mencapai 30 persen dari target penyaluran sebanyak 16.655 ton beras ke wilayah di Sumut.
Penyaluran terbanyak kepada penerima manfaat di Kota Medan mencapai sekitar 48 persen. Sedangkan daerah lainnya masih berkisar 12- 20 persen.
Penyaluran dilakukan setelah terbitnya penugasan resmi dari Badan Pangan Nasional (Bapanas) melalui surat Nomor 170/TS.03.03/K/7/2025 perihal Penugasan Penyaluran Bantuan Pangan Beras Periode Bulan Juni dan Juli Tahun 2025 pada tanggal 4 Juli 2025.
"Target awal penyaluran beras bantuan pangan itu sampai Juli, tapi akan diperpanjang sampai pertengahan Agustus ini," ujarnya.
Penyaluran beras bantuan pangan yang tidak sesuai target memiliki kendala pada pendistribusian, seperti di kawasan Nias, Samosir dan lainnya.
"Untuk itu, tinggal menunggu waktu saja dalam penyaluran beras bantuan pangan di wilayah Sumut. Kami optimistis target pertengahan Agustus itu dapat selesai," katanya.
Tag
Berita Terkait
-
Pidato Presiden: Soroti Keberhasilan Pangan dan Sikap Elite Politik di Medsos
-
Bulog Gempur Aceh dengan Tambahan 50.000 Ton Beras: Amankan Pasokan Pasca-Bencana dan Sambut Ramadan
-
Swasembada Beras Sudah Sejak 2018, Apa yang Mau Dirayakan?
-
Harga Pangan Nasional Mayoritas Turun, Cabai hingga Beras Terkoreksi
-
Bamsoet: Prabowo Capai Swasembada Beras 'Gaya' Soeharto-SBY Dalam Setahun
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Bupati Aceh Timur Copot Kepala BPBD Gegara Data Korban Banjir Lamban
-
Tips Perawatan Sepeda Lipat agar Awet dan Tetap Nyaman Digunakan
-
6 Rekomendasi Sepeda untuk Remaja: Nyaman dan Sesuai Kebutuhan Aktivitas
-
Polisi Curi Motor Polisi di Polresta Deli Serdang, Kini Ditangkap Polisi
-
7 Merek Mobil Bekas dengan Spare Part KW Paling Mudah Dicari