SuaraSumut.id - Meta kembali mengguncang lanskap media sosial dengan dua fitur inovatif di Instagram, yaitu Repost dan Peta Instagram.
Pembaruan ini dirancang untuk mengubah cara pengguna berinteraksi, berbagi konten, dan terhubung dengan dunia di sekitar mereka.
Menurut pengumuman di blog Instagram, fitur Repost memungkinkan pengguna mengunggah ulang konten berupa reels dan feed dari kreator lain.
Fungsinya mirip dengan Retweet pada Twitter yang kini dinamai X.
Repost akan direkomendasikan ke umpan teman dan pengikut pengguna serta ada di tab terpisah di profil pengguna sehingga bisa ditinjau kembali.
Kredit yang ditampilkan pada unggahan yang di-Repost tetap kredit pembuat konten asli.
Dengan demikian, konten seorang kreator berpeluang di-repost oleh orang lain dan direkomendasikan kepada pengikut pengguna tersebut meskipun mereka tidak mengikuti pembuat konten.
Hal ini memberi kreator konten peluang baru untuk menjangkau lebih banyak orang setiap kali membuat sesuatu yang layak dibagikan.
Pengguna yang ingin menggunakan fitur Repost nantinya hanya perlu mengetuk ikon Repost.
Pengguna bisa menambahkan deskripsi unggahan lalu memilih simpan untuk mengunggah ulang konten yang dirasa menarik.
Fitur Peta Instagram memungkinkan pengguna membagikan lokasi aktif terakhirnya kepada pengguna lain yang dipilih serta menonaktifkan kapan saja.
Pengguna juga dapat membuka peta Instagram untuk melihat konten yang diunggah teman maupun kreator konten dari tempat-tempat menarik.
Fitur berbagi lokasi selalu dalam keadaan nonaktif, kecuali pengguna mengaktifkannya.
Saat diaktifkan, pengguna bisa memilih dengan siapa saja mereka akan berbagi lokasi.
Pengguna yang memanfaatkan fitur berbagi lokasi, lokasi keberadaannya akan diperbarui setiap kali pengguna membuka aplikasi atau kembali ke aplikasi jika aplikasi berjalan di latar belakang.
Berita Terkait
-
Kebocoran 17,5 Juta Data Instagram, Ujian Serius Perlindungan Privasi Warga
-
Siapa Nama Asli Aura Kasih? Bikin Kepo Tiba-Tiba Ganti Bio Instagram Jadi 'Febria'
-
Bos Instagram Soroti Ledakan Konten AI dan Tantangan Membedakan Media Asli
-
Ole Romeny Beberkan Keajaiban yang Didapatnya Usai Pilih Bela Timnas Indonesia
-
6 Cara Menghasilkan Uang dari Meta Facebook, Bisa Cuan Jutaan per Bulan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari
-
Cushion Belang Saat Dipakai? Ini Cara Mengatasinya agar Makeup Lebih Menyatu
-
Bajak Laut Beraksi di Gabon Afrika, Culik 4 WNI Awak Kapal Ikan
-
Seleksi Calon Anggota KPI 20262029 Dibuka, Berikut Jadwal, Syarat, dan Cara Daftarnya
-
Update Status! 16 Ucapan Isra Miraj 2026 yang Menyentuh Hati