Sam Allardyce: Arsenal Terlibat dalam Pertarungan Degradasi Musim Ini

Arsenal terpuruk di peringkat ke-15 klasemen Liga Inggris hingga pekan ke-14, berjarak empat poin saja dari zona merah.

Rully Fauzi
Jum'at, 25 Desember 2020 | 06:05 WIB
Sam Allardyce: Arsenal Terlibat dalam Pertarungan Degradasi Musim Ini
Pelatih West Bromwich Albion, Sam Allardyce. [LINDSEY PARNABY / POOL / AFP]

Dengan fakta-fakta tersebut, Big Sam tak peduli jika Arsenal adalah salah satu klub terbesar di Inggris. Ia meyakini jika The Gunners akan terus berkutat dalam persaingan di papan bawah liga musim ini. 

"Tentu saja Arsenal adalah rival West Brom di papan bawah, untuk selamat dari zona degradasi. Mereka belum memenangkan pertandingan di liga hampir dalam dua digit laga, ini performa yang sangat mengkhawatirkan, performa tim yang memang berjuang lepas dari degradasi," celoteh Big Sam seperti dilansir Tribal Football.

"Mereka tampil buruk di semua aspek musim ini di kancah domestik," sambung pelatih kawakan bertubuh gempal itu.

"Kekalahan telak dari Manchester City, meski bukan di liga, bakal kian menguras kepercayaan diri para pemain Arsenal. Pelatih dan para pemain akan bertanya-tanya apa yang telah menimpa mereka," tukasnya.

Baca Juga:Gara-gara Judi, Kieran Trippier Absen Bela Atletico dalam 12 Pertandingan!

West Brom asuhan Allardyce sendiri akan menjamu Arsenal di The Hawthorns pada laga pekan ke-17 Liga Inggris, 3 Januari 2021 mendatang. Laga yang tentunya sangat menarik untuk dinanti.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Lifestyle

Terkini