SuaraSumut.id - Rektor Universitas Sumatera Utara Runtung Sitepu diisolasi di rumah sakit karena positif corona. Hal itu dipastikan Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) COVID-19 Provinsi Sumatera Utara (Sumut).
Rektor Universitas Sumatera Utara (USU) Prof Runtung Sitepu dinyatakan positif corona berdasarkan hasil tes usap tenggorokan (swab).
"Benar, berdasarkan surat yang disampaikan dari laboratorium Rumah Sakit USU, beliau Rektor USU Prof Runtung Sitepu dinyatakan positif COVID-19," kata Juru Bicara GTPP COVID-19 Provinsi Sumut dr Aris Yudhariansyah di Medan Minggu (12/7/2020).
Aris menyebutkan bahwa Rektor USU itu saat ini sedang menjalani isolasi di rumah sakit. Namun begitu, Aris tidak menyebut di rumah sakit mana Runtung Sitepu dirawat.
"Diisolasi di rumah sakit," katanya.
Untuk itu, ia mengimbau kepada seluruh masyarakat Sumut untuk selalu waspada akan bahaya dan penyebaran virus corona.
"Artinya, supaya lebih waspada lagi saat ini, karena sudah semakin banyak kasus baru yang dijumpai di level pimpinan, kita harus lebih waspada. Jangan lengah, karena normal baru sudah diklasifikasikan menjadi adaptasi kehidupan baru, itulah yang harus kita sikapi bersama," demikian Aris Yudhariansyah. (Antara)
Berita Terkait
-
Mengenal COVID-19 'Stratus' (XFG) yang Sudah Masuk Indonesia: Gejala dan Penularan
-
Kenali Virus Corona Varian Nimbus: Penularan, Gejala, hingga Pengobatan Covid-19 Terbaru
-
Mengenal Virus Corona Varian Nimbus, Penularan Kasus Melonjak di 13 Negara
-
7 Fakta Kenaikan Kasus COVID-19 Dunia, Thailand Kembali Berlakukan Sekolah Daring
-
Pasien COVID-19 di Taiwan Capai 41.000 Orang, Varian Baru Corona Kebal Imunitas?
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh