Minta Pemerintah Jamin Kesehatan
Sementara itu, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Medan meminta agar ada jaminan dari pemerintah pada Pilkada 2020, khususnya Pilwalkot Medan.
Hal ini dilakukan agar tidak memunculkan klaster baru penyebaran Covid-19.
"Jika Pilkada ini kita ibaratkan sebagai lintasan yang ada di pinggir jurang, maka harus dibuat pengaman dan penjamin agar pengguna jalan tidak masuk ke jurang," kata Ketua IDI Medan, dr Wijaya Juwarna.
Wijaya mengatakan, terkonsentrasinya masa di satu lokasi sangat rentan terjadi penularan. Apalagi, kata Wijaya, jika mengabaikan protokol kesehatan.
Selain itu, stakeholder pengambil kebijakan harus mengantisipasi jika hal buruk tersebut terjadi. Seperti ketersediaan ruang perawatan dan tenaga medis yang menangani.
"Siapa yang menjamin, tentunya adalah pemerintah. Dengan begitu pesta demokrasi tetap berjalan sesuai rencana namun tetap terhindar dari jurang (terpapar Covid-19)," katanya.
IDI mengingatkan ancaman kesehatan di depan mata jika tidak mampu memberikan jaminan kepada masyarakat pada masa pesta demokrasi.
Apalagi, menurut Wijaya, obat untuk Covid-19 sampai saat ini belum ada. Meskipun beberapa informasi menyebut beberapa negara telah mengeluarkan vaksin, namun hal itu belum tersebar ke masyarakat.
Baca Juga: Penyerang Naturalisasi Silvio Escobar Merapat ke PSMS Medan
"Pada prinsipnya mana yang paling penting pemilih atau yang dipilih, tentunya adalah pemilih. Sebab itu adalah orang banyak, dia yang memberi mandat," ujarnya.
Diketahui, kampanye perdana calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Medan nomor urut 02, Bobby Nasution-Auli Rachman, dipadati ratusan simpatisan dan pendukung.
Aulia Rachman sempat menyinggung banyaknya pendukung yang hadir. Aulia juga mengakui jika pendukung melanggar protokol kesehatan.
"Kalau kita lihat ini sudah melanggar (Protokol kesehatan) Covid-19," kata Aulia Rachman, dihadapan ratusan pendukung Sedulur Bobby, Jumat (26/9/2020).
Disinggung terkait pelanggaran protokol kesehatan dalam pertemuan tersebut, Aulia Rachman mengaku jika telah mengimbau setiap relawan agar menjaga jarak sesuai Prokes yang diberlakukan.
Namun, dia tidak dapat dapat membendung animo masyarakat yang datang untuk mendukung pasangan Bobby Nasution dan Aulia Rachman.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana