SuaraSumut.id - Forum Umat Islam (FUI) Sumut dikabarkan akan menggelar nonton bareng (nobar) film G30S/PKI.
Dari poster acara yang diperoleh, nobar digelar di Masjid Nurul Hidayah, Komplek MMTC, Medan, Rabu (30/9/2020) sekitar pukul 20.00 WIB.
Dalam poster ada logo FUI Sumut dan Front Anti Komunis Pengawal Pancasila Sumatera Utara.
"Benar di halaman Masjid Nurul Hidayah Komplek MMTC, bada Isya. Target yang kita laporkan dengan pihak kepolisian 300 ke 500. Tapi mungkin dugaan saya 300-an gitu," kata Ketua FUI Sumut, Indra Suheri dilansir dari timesindonesia.co.id - jaringan suara.com.
Warga yang hendak ikut nobar diwajibkan mematuhi protokol kesehatan. Pihaknya menyiapkan masker hingga tempat cuci tangan dan pengecekan suhu tubuh.
"Semua kita pakai protokol kesehatan. Kita sudah sediakan masker 300, sediakan cuci tangan dua tempat, pengecekan suhu, kita laksanakan dan satu pintu masuk. Semua yang dilaksanakan itu diperiksa, diberikan masker untuk pengamanan tentunya juga karena kita menerapkan protokol kesehatan," jelasnya.
Indra menyebut, acara akan diselingi oleh atraksi pencak silat. Selain itu, pihaknya sudah menyampaikan rencana acara tersebut ke polisi.
"Sudah, Polsek, Polres sudah kita sampaikan informasinya, cuma pesan Polres ya tetap seruan protokol kesehatan itu satu, itu satu. Kemungkinan juga ada tim Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan yang akan hadir ya coba dialog lah nanti dengan mereka," pungkasnya.
Baca Juga: Cegah Klaster Baru, Polisi Larang Nobar Film G30S/PKI
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja
-
Warga Bandar Tarutung Tapsel Berjuang Atasi Jalan Berlumpur Pascabanjir, Aktivitas Ekonomi Tersendat
-
Kapolda Aceh Ngaku Tak Tahu Motif Anggota Brimob Gabung Tentara Bayaran Rusia
-
8 Jembatan Bailey Dibangun di Aceh Timur Pascabencana