SuaraSumut.id - Berdasarkan peta zona risiko (PZR) Satgas Covid-19 pusat, Kota tidak lagi berstatus kawasan dengan resiko tinggi virus Corona.
Ditargetkan bahwa Banda Aceh akan menjadi zona hijau pada akhir Oktober 2020.
"Banda Aceh saat ini sudah berada dalam zona orange. Kita targetkan zona hijau pada akhir Oktober 2020," kata Wali Kota Banda Aceh Aminullah Usman dilansir dari Antara, Kamis (15/10/2020).
Aminullah mengatakan, perubahan status itu karena pihaknya bersama masyarakat rutin melaksanakan razia protokol kesehatan.
Ia mengaku, peran warga sangat berpengaruh dalam menekan angka penularan virus Corona. Dirinya bersyukur masyarakat sudah cukup patuh menjalankan protokol kesehatan 4 M.
"Kita berharap semua menahan diri sementara waktu untuk tidak membuat keramaian atau berkumpul seperti di warung kopi, cafe atau semacamnya terlalu sering dan berlama-lama," ujarnya.
Aminullah meminta masyarakat terus memperkuat pelaksanaan protokol kesehatan.
Hal ini dilakukan supaya dalam waktu dekat Banda Aceh kembali mendapat penilaian dari pusat hingga dikategorikan zona hijau.
"Jika sudah zona hijau, pemerintah mengizinkan aktivitas seperti biasa. Seperti sekolah nanti akan dibuka kembali dalam proses tatap muka, tentu semua dengan mengedepankan prokes," kata Aminullah.
Baca Juga: Benarkah Derita Hipertensi Bikin Penyakit Covid-19 Tambah Parah?
Seperti diketahui, PZR daerah dihitung berdasarkan tiga indikator yakni epidemiologis, surveilans kesehatan masyarakat, dan pelayanan kesehatan dengan sistem skoring serta pembobotan dari pakar epidemiologi Satgas Covid-19 Pusat.
Hingga Rabu (14/10/2020) secara kumulatif warga Banda Aceh yang terkonfirmasi positif sebanyak 1.870 kasus. Di mana 501 pasien dalam perawatan, 51 meninggal dunia, dan 1.318 orang sembuh.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Layanan Pegadaian Hadir di Mandrehe Nias Barat
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini