SuaraSumut.id - Berhasil menyekolahkan anak hingga pendidikan tinggi menjadi dambaan setiap orang tua. Apalagi kebanggaan tersebut dicapai sang anak yang memiliki prestasi.
Perasaan tersebut tersirat di wajah Abdul Said Pahrun. Dengan bangga, Said yang datang menemani anaknya mengenakan seragam satuan pengamanan (satpam), menyaksikan putrinya Hairun Nisa Pahrun diwisuda di Kampus Universitas Negeri Gorontalo (UNG) pada Minggu (18/10/2020).
Pria berusia 49 tahun itu terlihat sangat bangga saat mendampingi putrinya menerima Ijazah dan pemindahan tali kuncir.
Kebanggaan tersebut tentunya sangat beralasan, pasalnya putrinya yang berstatus sebagai penerima beasiswa Bidikmisi berhasil menyelesaikan pendidikan dengan capaian IPK 3,50 dengan predikat sangat memuaskan.
Said mengaku sangat senang, lantaran berhasil membantu putrinya mengenyam pendidikan di tingkat perguruan tinggi.
“Perjuangan mengkuliahkan anak tentu cukup berat, namun perjuangan ini terbantu dengan beasiswa yang diberikan pemerintah berupa Beasiswa Bidikmisi,” katanya yang bekerja sebagai Satpam di UNG seperti dilansir Gopos.id-jaringan Suara.com pada Minggu (18/10/2020).
Meski menerima bantuan beasiswa, Said kerap mendorong putrinya untuk dapat memanfaatkan semaksimal mungkin beasiswa Bidikmisi untuk memenuhi kebutuhan selama kuliah.
Sementara itu, Hairun Nisa mengatakan, pencapaiannya dipersembahkan untuk orang tuanya.
Dia mengemukakan, salah satu motivasi untuk menyelesaikan pendidikan di kampus semata-mata ingin membahagiakan orang tua yang telah berjuang membantunya Kuliah.
“Perjuangan untuk membahagiakan mereka tidak akan berakhir disini, saya sangat ingin kembali melanjutkan pendidikan hingga program Magister setelah ini,” tutupnya.
Baca Juga: 7.377 Wisudawan Universitas Indonesia Lakukan Wisuda Virtual
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja