SuaraSumut.id - Satlantas Polrestabes Medan akan menggelar Operasi Zebra Toba 2020. Razia tersebut akan berlangsung selama 14 hari, terhitung mulai 26 Oktober hingga 8 November 2020.
Hal ini dikatakan Kasat Lantas Polrestabes Medan, AKBP Sonny W Siregar dalam video, dilansir dari akun Intagram @satlantasrestabemedan, Senin (26/10/2020).
"Kami beritahukan kepada seluruh warga Kota Medan bahwa Satlantas Polrestabes Medan & jajaran akan melaksanakan Operasi Zebra Toba 2020 secara serentak selama 14 hari, terhitung mulai Senin 26 Oktober hingga Minggu 8 November 2020," kata Sonny dalam videonya.
Adapun yang menjadi sasaran adalah pengendara yang tidak dapat memperlihatkan SIM & STNK, melawan arus lalu lintas.
Tidak menggunakan helm SNI bagi pengendara motor dan tidak menggunakan sabuk pengaman bagi pengemudi mobil.
Selanjutnya, menggunakan HP saat mengemudi dan berkendara tidak boleh di bawah umur.
"Berkendara sepeda motor berboncengan lebih dari 2 orang, kendaraan bermotor yang tidak memenuhi persyaratan laik jalan," ujarnya.
Tak hanya itu, sasaran razia juga kendaraan yang tidak dilengkapi perlengkapan standar, kendaraan bermotor yang memasang sirine atau rotator.
"Kami imbau kepada seluruh warga Kota Medan atau pengguna jalan raya agar bersama-sama menciptakan Kamseltibcarlantas (Keamanan Keselamatan Ketertiban dan Kelancaran Lalu Lintas)," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Balita 4 Tahun Kena Peluru Nyasar Tawuran di Medan, KemenPPPA: Ini Ancaman Nyata Bagi Anak
-
Demo di Depan Kedubes AS Sempat Buat Lalu Lintas Tersendat
-
Tuntut Revisi UMSK 2026, Buruh Kritik Gaya Kepemimpinan Dedi Mulyadi: Hentikan Pencitraan di Medsos
-
Anak SD Diduga Bunuh Ibu di Medan: Kejanggalan Kasus dan Mengapa Polisi Sangat Berhati-hati
-
Mendagri Tito Jelaskan Duduk Perkara Pemkot Medan Kembalikan Bantuan Beras 30 Ton ke UAE
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Panduan Membeli Mobil Hybrid Bekas: Hemat BBM Tanpa Salah Pilih
-
Jalur Aceh Timur-Gayo Lues via Lokop Segera Terhubung, Penanganan Darurat Masuki Tahap Akhir
-
Mobil Bekas Tabrak Murah tapi Berisiko? Ini Keuntungan dan Kerugian
-
Tips Merawat Mobil yang Jarang Dipakai Agar Tetap Prima dan Awet
-
Jangan Anggap Remeh! Ini Kelebihan Pelek Jari-jari Dibanding Pelek Alloy