SuaraSumut.id - Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi memaparkan soal pembangunan Sport Center Sumut di Kabupaten Deli Serdang.
Edy meminta agar Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mendukung rencana pembangunan Sport Center di atas lahan 300 hektar dengan berbagai fasilitas.
"Dengan kehadiran bapak ini menambah moril dan motivasi kami. Kami mohon arahannya bapak. Tapi arahannya nanti saya dukung, tanpa ada tapi, tanpa ada kalau. Kami ingin kepastian," kata Edy, Kamis (12/11/2020).
Edy memaparkan design dari Sport Center yang akan dibangun dan dimulai di tahun 2021 mendatang.
Baca Juga: Nekat! Pria Berjaket Ojol Ini Rampok Sebuah SPBU di Bali
Selain fasilitas olahraga, di Sport Center juga dibangun beberapa fasilitas umum seperti rumah sakit dan perbelanjaan.
"Saya sampaikan pak menteri, setiap tahunnya warga Sumut ada 6 orang berobat ke luar negeri. Dengan adanya rumah sakit ini harapannya bisa dirawat," ujarnya.
Fasilitas pusat perbelanjaan di lokasi Sport Center dimaksud untuk memfasilitasi masyarakat yang akan berangkat dari Bandara Internasional Kualanamu.
"Sport Center terbesar di Asi Tenggara, ya saya pastikan itu di Sumut," ungkapnya.
Edy berharap, pemerintah pusat melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga mendukung rencana pembangunan Sport Center tersebut.
Baca Juga: Petugas Medis RSUD Kota Bogor Lakukan Aksi Tepuk Tangan 56 Detik, Ada Apa?
"Dana pembangunan bersumber dari APBD Sumut, kami harap APBN dapat membantu pembangunan Sport Center ini," harapnya.
Menpora Zainudin Amali menyambut baik rencana pembangunan Sport Center tersebut. Ia mengaku, rencana itu sejalan dengan apa yang sedang dipersiapkan oleh pemerintah yakni Grand Design Keolahragaan Nasional.
"Terkait permintaan pak gubernur tadi senior saya ini, Insya Allah akan kami dukung, enggak pakek tapi tapi," ucap Menpora Zainudin Amali.
Grand Design Keolahragaan Nasional dibuat sebagai acuan dalam mengembangkan potensi Sumber Daya Manusia untuk menciptakan talenta baru.
"Talenta itu tidak bisa hanya ditemukan begitu saja, memang harus di desain," ungkapnya.
Zainudin berharap, seluruh stakeholder termasuk pemerintah daerah dapat mendukung pembentukan Grand Design Keolahragaan Nasional.
"Kita harus sadari bahwa sudah 75 tahun Indonesia merdeka, kita belum punya Grand Design untuk olahraga," pungkasnya.
Kontributor : Muhlis
Berita Terkait
-
Edy Singgung Soal Tambang Blok Medan di Debat Kedua Pilgub Sumut, Bobby Nasution: Laporkan Pak, Kami Tunggu
-
Diledek 'DPRD Banyak Gaya', Baju Nisya Ahmad saat Makan Siang bareng Menpora Tuai Kritikan
-
Skill Public Speaking Verrell Bramasta saat Rapat DPR Dipuji, Netizen Bandingkan dengan Nisya Ahmad
-
Tim Hukum Edy-Hasan Laporkan Kades di Tapsel Dukung Bobby Nasution ke Bawaslu Sumut
-
Proses Naturalisasi Kevin Diks Disetujui Komisi X, Menpora Katakan Hal Ini
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Smartfren Perkenalkan Unlimited Suka-Suka, Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Masyarakat Rantauprapat Antuasias Ikuti Acara Sehat Bersama Asian Agri dan Tanoto Foundation
-
Rumah Wakil Ketua DPRD Labuhan Batu Diteror Bom Molotov: Saya Serahkan ke Polisi!
-
Polisi Buru Pelempar Botol ke Bobby-Edy, Pilkada Sumut Memanas!
-
Bobby Nasution Minta Tim Cabut Laporan Kasus Mobilnya Dilempar Usai Debat Kedua Pilgub Sumut