SuaraSumut.id - Seorang warganet membuat geger jagat dunia maya Indonesia, setelah mengumbar klaim ada selebgram hijaber yang berperilaku asusila.
Warganet yang dimaksud mengakui dirinya adalah pemilik vila, dan menerima laporan anak buahnya terkait perilaku selebgram hijaber.
"Spill the tea!" demikian tulis warga Twitter usai ada curhatan housekeeper villa yang mengatakan ada oknum selebgram hijaber buang-buang kondom.
Unggahan viral di Twitter ini dibagikan ulang oleh akun @AREAJULID pada Sabtu (22/11/2020).
Baca Juga: Kisah Supriyanto Lulusan S2 Biologi Nyaman Jadi Tukang Balon Keliling
Dalam curhatannya, housekeeping itu menyebut selebgram dengan pakaian tertutup dan memiliki banyak pengikut.
"Dapat laporan dari housekeeping villa kalau tamu yang minggu lalu nginep, kemprohnya luar biasa. Padahal 12 selebram berbaju tertutup atas-bawah berfollowers jutaan," ujarnya.
Housekeeper tersebut juga mengumbar sejumlah hal yang membuat publik terheran-heran.
Publik menilai housekeeper itu dengan lugas membongkar aib selebgram terkait.
"Panties berserakan, bekas pembalut gak dibuang dengan layak, dan banyak kondie sodara-sodara," ujar dia.
Baca Juga: Ngompol Usai Dibentak Polisi, Harga Diri Bang Jago Makin Jatuh karena Ini
Perlu diketahui, kemproh dalam curhatan housekeeper tersebut berarti jorok dan kondie adalah kondom.
Curhatan housekeeper villa yang disebarluaskan oleh akun Twitter @areajulid tersebut dibanjiri berbagai macam reaksi.
Penyanyi Fiersa Besari turun meninggalkan komentar bernada candaan dalam kolom komentar cuitan viral ini.
"Ini aku ya gais. Kondie itu maksudnya kondiesioner. Etapi aku bukan selebgram deng. Aku selebew tetew hohohihe," tukas Fiersa Besari.
"Spill atau kamu akan menjadi dugong berkelap kelip seperti lampu disko!" desak @floren**** yang penasaran sosok selebgram itu.
Publik menyayangkan pihak villa yang membongkar perilaku penyewa propertinya
Publik menyayangkan sikap selebgram yang tidak bisa menjaga kerapian dan kebersihan villa yang disewanya sebagaimana diceritakan oleh housekeeping tersebut.
Kendati begitu, publik juga menyayangkan pihak villa yang membongkar perilaku penyewanya. Padahal, hal itu dinilai privasi yang seharusnya dilindungi dan dijaga.
Beberapa warganet di kolom komentar tampak menyindir sosok selebgram Diniyah Nurmala A yang sudah memiliki follower lebih dari 1 miliar.
Akan tetapi, lewat akun Twitternya Diniyah dengan tegas menampik tudingan tersebut.
"Aku emang sempat bikin acara villa di hari Minggu kemarin sampai Selasa dalam rangka acara ultah aku. Kita nginep di villa yang emang rulesnya juga ketat, nih ya aku lampirin. Boroboro kumpul kebo, tidur juga kamar yang cowok sama cewek beda lantai," ucap Diniyah.
"Jujur aku gak terima banget aku sama teman-teman aku dituduh yang gak-gak. Secara aku pribadi yang ngadain acara gak akan mungkin bolehin temen aku ngelakuin yang aneh-aneh," sambung dia.
Diniyah dalam cuitannya melampirkan sejumlah bukti yang menurutnya membantah sosok yang dimaksud Housekeeping tersebut adalah dia dan kawan-kawan.
Klarifikasi selebgram Diniyah Nurmala
Warganet dihebohkan dengan isu selebgram berhijab Diniyah Nurmala dikabarkan kumpul kebo di sebuah vila. Diniyah Nurmala juga disebut buang kondom sembarangan di vila itu.
Diniyah Nurmala pun memberikan klarifikasi karena dituduh warganet sebagai selebgram yang menginap di villa dan membuang pembalut hingga kondom sembarangan.
Diniyah Nurmala memang tak menampik belum lama ini dia bikin acara ulang tahun di sebuah villa di Bandung. Tapi Diniyah Nurmala menyangkal jika sosok yang dimaksud adalah dirinya.
Diniyah Nurmala merasa dituduh karena banyak menerima direct message (DM). Bahkan warganet juga mention terkait curhatan pengelola villa yang komplain.
"Jujur kaget karena ternyata banyak banget yang ngira itu aku dan rombongan temen-temen aku pas kita villa-villaan di Bandung kemarin," kata Dini, sapaan akrab Diniyah, lewat akun Twitternya baru-baru ini.
"Kita nginep di villa yang emang rulesnya juga ketat, nih ya aku lampirin. Boro-boro kumpul kebo hahaha, tidur juga kamar yang cowok sama cewek beda lantai," ujar Diniyah Nurmala.
Diniyah Nurmala tak terima dikaitkan dengan rumor tersebut.
Sebagai penyelenggara acara, ia tak mungkin membiarkan teman-temannya melakukan perbuatan dilarang.
"Jujur aku nggak terima banget aku sama teman-teman aku dituduh yang nggak-nggak haha. Secara aku pribadi yang ngadain acara nggak akan mungkin bolehin temen aku ngelakuin yang aneh-aneh," kata Diniyah Nurmala.
Berita Terkait
-
Sadbor Joget Hibur Napi di Penjara, Kampungnya yang Sepi Jadi Omongan
-
Kenapa Send The Song Error Tidak Bisa Dibuka? Jangan Bingung, Ini Solusinya
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
-
Geger Kasus Judol, 5 Klub Sepak Bola Ini Justru Sukses Disponsori Rumah Judi
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Smartfren Perkenalkan Unlimited Suka-Suka, Harga Mulai Rp 9 Ribu
-
Masyarakat Rantauprapat Antuasias Ikuti Acara Sehat Bersama Asian Agri dan Tanoto Foundation
-
Rumah Wakil Ketua DPRD Labuhan Batu Diteror Bom Molotov: Saya Serahkan ke Polisi!
-
Polisi Buru Pelempar Botol ke Bobby-Edy, Pilkada Sumut Memanas!
-
Bobby Nasution Minta Tim Cabut Laporan Kasus Mobilnya Dilempar Usai Debat Kedua Pilgub Sumut