SuaraSumut.id - Seorang karyawan curhat bahwa jabatannya di kantor sebagai seorang desainer grafis tiba-tiba diturunkan menjadi seorang office boy (OB).
Kejadian pahit itu ia ungkap lewat akun TikTok-nya @sigit7499. Ia menunjukkan ruang kerjanya saat masih menjadi desainer di perusahaan tempatnya bekerja.
Ruangan itu dipenuhi meja dan komputer dengan para karyawan yang tengah sibuk menyusun desain grafis.
Aktivitas itu dulu pernah ia lakukan sebelum atasannya menurunkan jabatannya menjadi seorang office boy.
"Hanya karena satu kesalahan foto dan Kepala Desain tidak suka denganku," ungkapnya lewat unggahan itu.
Dalam unggahan video lainnya, pengguna TikTok itu menceritakan bahwa kesalahan tersebut ia buat ketika ditugaskan membuat desain makanan.
Ia menunjukkan sebuah foto makanan gorengan lengkap dengan cabai. Namun ternyata ada kesalahan warna yang membuat atasannya merasa tak suka.
Ia membuat cabai-cabai dalam foto itu menjadi warna pink.
Dari kesalahan itu lah, ia dipindahtugaskan untuk mengepel dan bertugas layaknya OB di kantor. Ia juga tak lupa memperbaiki kesalahan desainnya.
Baca Juga: The Westin Surabaya Raih Predikat Hotel dengan Desain Terbaik
Kontan, unggahan itu membuat warganet prihatin dan berbondong-bondong menyemangatinya.
"Hijrah bro. Untuk apa bertahan kalau tidak dihargai, buktikan di tempat lain Anda bisa lebih baik, tetap semangat," tulis @ajimselovanic.
"Jika masih kuat bertahan, bertahanlah sambil belajar. Jika kamu rasa cukup bisa mandiri, melangkah keluar dengan Bismillah," imbuh @putri_husain.
"Kak, daripada jadi OB dan tersakiti hatinya, lebih baik membangun pekerjaanmu sendiri," saran @Nuni Pratiwi.
Berita Terkait
-
Umur 71 Tahun Masih Langsing, Bentuk Tubuh Desainer Vera Wang Jadi Sorotan
-
Digelar Virtual, Jakarta Fashion Week 2021 Akan Libatkan 60 Desainer
-
Nagita Slavina Rilis Koleksi Baju Tidur, Mau Jadi Desainer?
-
Porsche Unseen, Nikmati Desain Mobil Performa Tinggi dalam Bentuk Buku
-
Gandeng Desainer Irsan, Lakon Indonesia Rilis Koleksi Kental Budaya Jawa
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Ar Rasyid Bakhtiar Sibarani Raih Perunggu pada Ajang Inovasi Tingkat Dunia di Thailand
-
Jaga Konektivitas Warga di Huntara, Telkomsel Perkuat Akses Internet
-
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Sepeda Motor di Meulaboh, Dua Unit Kendaraan Diamankan
-
Link DANA Kaget Gratis Siang Ini Gacor Habis, Sikat Sebelum Kehabisan
-
Gempa Dangkal Guncang Bener Meriah Aceh