SuaraSumut.id - Seorang karyawan curhat bahwa jabatannya di kantor sebagai seorang desainer grafis tiba-tiba diturunkan menjadi seorang office boy (OB).
Kejadian pahit itu ia ungkap lewat akun TikTok-nya @sigit7499. Ia menunjukkan ruang kerjanya saat masih menjadi desainer di perusahaan tempatnya bekerja.
Ruangan itu dipenuhi meja dan komputer dengan para karyawan yang tengah sibuk menyusun desain grafis.
Aktivitas itu dulu pernah ia lakukan sebelum atasannya menurunkan jabatannya menjadi seorang office boy.
"Hanya karena satu kesalahan foto dan Kepala Desain tidak suka denganku," ungkapnya lewat unggahan itu.
Dalam unggahan video lainnya, pengguna TikTok itu menceritakan bahwa kesalahan tersebut ia buat ketika ditugaskan membuat desain makanan.
Ia menunjukkan sebuah foto makanan gorengan lengkap dengan cabai. Namun ternyata ada kesalahan warna yang membuat atasannya merasa tak suka.
Ia membuat cabai-cabai dalam foto itu menjadi warna pink.
Dari kesalahan itu lah, ia dipindahtugaskan untuk mengepel dan bertugas layaknya OB di kantor. Ia juga tak lupa memperbaiki kesalahan desainnya.
Baca Juga: The Westin Surabaya Raih Predikat Hotel dengan Desain Terbaik
Kontan, unggahan itu membuat warganet prihatin dan berbondong-bondong menyemangatinya.
"Hijrah bro. Untuk apa bertahan kalau tidak dihargai, buktikan di tempat lain Anda bisa lebih baik, tetap semangat," tulis @ajimselovanic.
"Jika masih kuat bertahan, bertahanlah sambil belajar. Jika kamu rasa cukup bisa mandiri, melangkah keluar dengan Bismillah," imbuh @putri_husain.
"Kak, daripada jadi OB dan tersakiti hatinya, lebih baik membangun pekerjaanmu sendiri," saran @Nuni Pratiwi.
Berita Terkait
-
Umur 71 Tahun Masih Langsing, Bentuk Tubuh Desainer Vera Wang Jadi Sorotan
-
Digelar Virtual, Jakarta Fashion Week 2021 Akan Libatkan 60 Desainer
-
Nagita Slavina Rilis Koleksi Baju Tidur, Mau Jadi Desainer?
-
Porsche Unseen, Nikmati Desain Mobil Performa Tinggi dalam Bentuk Buku
-
Gandeng Desainer Irsan, Lakon Indonesia Rilis Koleksi Kental Budaya Jawa
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
OJK Tegaskan Tidak Pernah Keluarkan Daftar Aplikasi Penghasil Uang
-
5 Kebiasaan yang Harus Hilang di Tahun 2026
-
Harga Emas Antam Hari Ini Melejit, Cek Rinciannya di Sini
-
Dua Remaja Hanyut di Sungai Deli Serdang, Ditemukan Meninggal Dunia
-
Cara Efektif Mencegah Kabel Listrik Digigit Tikus agar Rumah Terhindar dari Kebakaran