SuaraSumut.id - Imbas pengklasifikasian baru yang diberlakukan pemerintah Inggris, mulai Boxing Day atau 26 Desember mendatang hingga waktu yang belum ditentukan, hanya dua klub saja yang suporternya diperbolehkan hadir di stadion untuk pertandingan kandang Liga Inggris, yakni duo Merseyside, Liverpool dan Everton.
Pasalnya, Brighton serta Southampton mendapati wilayahnya mulai masuk klasifikasi Tier 4 per 26 Desember 2020 pukul 01.00 dini hari setempat, lantaran lonjakan kasus COVID-19 di wilayah masing-masing.
Brighton dan Southampton termasuk dalam sejumlah wilayah di bagian timur, tenggara dan barat daya Inggris yang masuk klasifikasi Tier 4 berdasar pengumuman Menteri Kesehatan Inggris, Matt Hancock pada Rabu waktu setempat atau Kamis (24/12/2020) WIB.
Menurut Hancock, kasus COVID-19 di negaranya meningkat hingga 57 persen pekan lalu dan angka perawatan di rumah sakit mencapai level tertinggi sejak April 2020.
Baca Juga: Timnas U-19 TC di Spanyol, Berikut Daftar Pemain yang Dibawa Shin Tae-yong
Tier 4 merupakan klasifikasi baru dari pembagian wilayah pencegahan COVID-19 yang diumumkan Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson pada akhir pekan lalu.
Hal itu tidak lepas dari munculnya varian baru COVID-19 yang mendorong lonjakan infeksi ke level tertinggi anyar.
Dengan demikian, hanya Liverpool dan Everton saja, yang diperbolehkan mengisi stadion masing-masing dengan kehadiran maksimal 2.000 penonton untuk pertandingan berikutnya.
Dalam rangkaian laga Boxing Day Liga Inggris 2020/2021 akhir pekan ini, Everton sendiri sejatinya tidak bermain di kandang dan harus melawat ke markas Sheffield United di Bramall Lane.
Sedangkan Liverpool kebetulan akan bermain di Anfield, dengan armada Jurgen Klopp bakal menerima lawatan West Bromwich Albion.
Baca Juga: Libas Everton, Manchester United Jumpa Man City di Semifinal Piala Liga
Dengan demikian, hanya ada satu laga yang akan dihadiri suporter di stadion pada gelaran pekan ke-14 Liga Inggris akhir pekan ini.
Berita Terkait
-
3 Bintang Liverpool Bakal Berhadapan dengan Sandy Walsh
-
Terlupakan di Timnas Indonesia, Elkan Baggott Justru Diincar Klub Liga Inggris
-
Sehebat Apa Anuar Ceesay? Calon Pemain Naturalisasi Malaysia dari Liga Inggris
-
Geger! PSSI Incar Trio Liga Inggris, Media Vietnam Ketar-ketir Kekuatan Timnas Indonesia Meroket
-
Hasil Liga Inggris: Arsenal Tertahan di Laga Pamungkas Goodison Park
Terpopuler
- Tenaga Kalahkan Yamaha XMAX, Tampan Bak Motor BMW: Pesona Suzuki AN400 Bikin Kesengsem
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Sudah Dihubungi PSSI, Harga Pasar Pemain Keturunan Ini Lebih Mahal dari Joey Pelupessy
- Segera Ambil Saldo DANA Kaget Gratis Hari Ini, Cairkan Rezeki Siang Hari Bernilai Rp 300 Ribu
- 6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
Pilihan
-
Rekam Jejak Wipawee Srithong: Bintang Timnas Thailand, Pengganti Megawati di Red Sparks
-
Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
-
Puji Kinerja Nova Arianto, Kiper Timnas Indonesia: Semoga Konsisten
-
Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
-
Di Balik Gol Spektakuler Rayhan Hannan, Ada Rahasia Mengejutkan
Terkini
-
Coba Keberuntungan dari DANA Kaget Minggu 13 April 2025, Bisa Buat Jajan di Indomaret Lho!
-
Dompet Digital Kamu Sepi? Berikut Kumpulan Link Saldo DANA Kaget Gratis Bernilai Ratusan Ribu
-
Kendaraan Polisi Dibakar Pemadat Saat Gerebek Narkoba di Belawan, 7 Orang Ditangkap
-
2 Tersangka Kasus Korupsi Badan Guru Penggerak di Aceh Dicekal ke Luar Negeri
-
Tips Memilih Parfum Lokal Wangi yang Pas Buatmu