
SuaraSumut.id - Peringatan hari wafat (haul) ke-97 tahun Tuan Guru Sekh Abdul Wahab Rokan Al- Khalidi An-Naqsyabandi ditiadakan.
Haul yang semula direncanakan pada 5 Januari 2021 di Desa Besilam, Langkat, Sumatera Utara, dibatalkan untuk mencegah penyebaran Covid-19.
Dalam surat edaran 24 Desember, Tuan Guru Besilam Dr Zikmal menyebut, pembatalan terkait keputusan pemerintah melarang kerumuman di atas 200 orang di tengah pandemi corona.
"Kami mohon maaf atas pembatalan haul ke-97 tahun ini, karena kondisi pendemi yang semakin meluas," katanya, dilansir dari Antara, Senin (28/12/2020).
Baca Juga: Ekonom UII: Bereskan Kesehatan dan Ekonomi Dulu, Urusan Politik Belakangan
Menurut Zikmal, sulit untuk melaksanakan protokol kesehatan saat haul berlangsung. Pasalnya, desa Babussalam (Besilam), Langkat, tidak memiliki areal luas menampung puluhan ribu penziarah.
Haul Tuan Guru Babussalam, Syekh Abdul Wahab Rokan Al- Khalidi An-Naqsyabandi setiap tahun dilaksanakan. Puluhan ribu tamu datang dari berbagai daerah, termasuk dari Jawa, Malaysia, Singapura, Brunei Darussalam, dan selatan Thailand.
Sekh Abdul Wahab Rokan wafat 27 Desember 1926 di Besilam pada umur 115 tahun. Ia merupakan seorang ulama ahli fikih, seorang sufi, dan mursyid Tarekat Naqsyabandiah.
Abdul Wahab Rokan menyebarkan Tarekat Naqsyabandiah Khalidiah ke seluruh Sumatera, Malaysia, dan Singapura, setelah mendapatkan ijazah langsung dari gurunya Sekh Sulaiman Zuhdi di Jabal Abu Qubais, Mekkah.
Sepulang dari Mekkah, Sekh Abdul Wahab Rokan mendirikan membuka perkampungan dan rumah suluk di Besilam Langkat, pada 1883.
Baca Juga: Polisi Ringkus Pasien Covid dan Nakes Gay Mesum di Wisma Atlet
Hingga kini perkampungan dan makam Sekh Abdul Wahab Rokan ramai dikunjungi penziarah, termasuk pejabat-pejabat pemerintah pusat dan daerah.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Juni 'Mengerikan' Menanti Prabowo: Beban Utang Jatuh Tempo Capai Rp 178 Triliun, Warisan Pandemi
-
Bidan Jadi Sopir Ambulans: Kisah Heroik di Dairi Akibat Efisiensi Anggaran!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Golkar Bicara Kemungkinan Beri Sanksi ke Anggota DPRD Sumut yang Diduga Cekik Pramugari
-
Kapan Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Sumut Dibuka? Berikut Info Terbarunya
Tag
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
Ustaz Abdul Somad Resmi Jabat Direktur LP3N
-
Gyukatsu Kyoto Katsugyu Hadir di Tangsel: Sensasi Daging Lumer di Mulut, Autentik Kyoto!
-
Sengketa PSU Siak Berlarut-larut: Jangan sampai Nafsu Berkuasa Merusak Sosial Ekonomi
-
Diisi Tokoh Top Dunia! Danantara Masih Mandul, Tajinya Belum Terlihat
-
Sosok Mbok Yem, 'Penjaga' Gunung Lawu dan Warungnya yang Legendaris
Terkini
-
Adik Tikam Kakak hingga Tewas di Simalungun, Sama-sama Lansia Diduga Berebut Harta Warisan!
-
Bosan di Hari Rabu? Dapatkan Kejutan Seru dari DANA Kaget
-
Tiga Bacaan Doa Penglaris dalam Islam
-
Hilang Terseret Arus Sungai saat Bermain, Bocah di Deli Serdang Ditemukan Tewas
-
Telkomsel Gelar Program "Undi Undi Hepi", Hadiah Spektakuler