SuaraSumut.id - Sejumlah negara tengah menghadapi ancaman nyata dari penyebaran varian baru virus corona. Terkini, kasus itu muncul di Inggris sehingga menyebabkan sejumlah negara menutup jalur kedatangan dari salah satu negara Eropa itu.
Ketua Satgas Covid-19 Ikatan Dokter Indonesia, Prof Zubairi Djoerban menyebut virus itu lebih cepat menular hingga 71 persen.
Menurut Zubairi, virus varian baru tersebut memang tidak seganas dari virus sebelumnya. Namun, menurut para ahli, virus B117 memang lebih cepat menular.
"Kita lihat virus yang baru ini menular jauh lebih cepat 71 persen dari virus sebelumnya. Itu yang harus kita ingat, namun para ahli juga yakin memang virus B117 mudah menular, namun tidak lebih mematikan. Sekali lagi tidak lebih mematikan," kata Zubairi dalam diskusi bertajuk 'Membedah Regulasi Larangan Masuk Bagi Warga Negara Asing' secara virtual, Selasa (29/12/2020).
Baca Juga: 131 Pasien Covid-19 di Aceh Masih Dirawat di Rumah Sakit
Zubairi tidak dapat membayangkan apabila virus B117 itu masuk ke Indonesia. Pasalnya, meskipun Indonesia berada di peringkat 20 secara global, namun kasus positif di tanah air pun kini terus meningkat.
Kondisi tersebut yang dikhawatirkannya dapat membantu virus B117 cepat menular di tanah air.
"Namun kita lihat persentase kasus positif Indonesia dalam seminggu terakhir ini amat serius udah 20 persen lebih. Berarti resiko penularan amat sangat meningkat," ujarnya menambahkan.
Berita Terkait
-
Sebut WHO Rancang Pandemi Baru, Epidemiolog UI Tepis Ucapan Dharma Pongrekun: Itu Omong Kosong
-
Negara Kaya Wajib Bantu Negara Berkembang? Ini Tuntutan AHF di WHO Pandemic Agreement
-
Kartu Prakerja Catat Prestasi Signifikan Hingga Dapat Puja-puji Dunia
-
Dharma Pongrekun Sebut Penyebab Tanah Abang Sepi Akibat Pandemi Covid-19
-
Kawal Masyarakat Indonesia Selama Pandemi Covid-19, 10 Tahun Jokowi Catat Kemajuan Pesat Bidang Telemedicine
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Pemenuhan Hak Asuh Anak Belum Jadi Prioritas Calon Kepala Daerah di Pilkada 2024
-
Kabar Baik dari Mendag Budi Santoso, Harga Minyakita Turun Pekan Ini
-
Oknum ASN Rudapaksa Pelajar SMP hingga Hamil di Padangsidimpuan
-
Ribuan Warga Terdampak Banjir Bandang Tapanuli Selatan
-
H-2 Pencoblosan, Elektabilitas Bobby-Surya Unggul Jauh di Pilgub Sumut 2024