SuaraSumut.id - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mengakui jika pasukannya memang bermain di bawah standar dan hanya beruntung bisa menang tipis 1-0 atas Wolves, dalam laga pekan ke-16 Liga Inggris 2020/2021 di Old Trafford, Rabu dini hari WIB.
Meski berbau keberuntungan, namun Solskjaer sendiri cukup semringah Manchester United kembali menghidupkan tradisi mencetak gol telat di menit-menit akhir laga.
Di Old Trafford, sepakan Marcus Rashford di masa injury time babak kedua terdefleksi oleh pemain belakang Wolves, Romain Saiss dan berbuah gol pemecah kebuntuan sekaligus gol kemenangan Manchester United.
Kemenangan krusial ini pun membawa Setan Merah naik ke peringkat kedua papan klasemen, hanya berjarak dua poin dari Liverpool yang ada di puncak.
Baca Juga: Prediksi Newcastle vs Liverpool: Kans Tim Tamu Kukuhkan Posisi di Puncak
"Sedikit beruntung bisa meraih kemenangan ini, sedikit canggung, tapi itulah yang terjadi saat Anda membuat tim lawan di bawah tekanan," tutur Solskjaer seperti dilansir Tribal Football.
"Itu adalah poin yang kami kemukakan di awal musim dalam sebuah pertemuan (internal klub). Kami tidak memenangkan banyak poin menjelang akhir pertandingan padahal kami memiliki tradisi untuk itu di klub ini," sambung pelatih berpaspor Norwegia itu.
"Itu telah terjadi berkali-kali di akhir dan sekarang kami telah memenangkan beberapa poin menjelang akhir pertandingan. Itu dikarenakan aspek mental dan fisik."
"Kami sekarang memiliki grup yang lebih kuat baik secara mental maupun fisik. Kami telah melalui beberapa periode latihan yang sulit, memainkan banyak pertandingan dan mereka semakin bugar.
"Semakin bugar Anda, semakin banyak yang dapat Anda lakukan. Tapi secara mental, ini memberi Anda dorongan karena tahu Anda bisa memenangkan pertandingan menjelang akhir," celoteh Solskjaer.
Baca Juga: Free Transfer, Arsenal Siap Boyong Diego Costa ke Emirates Stadium
Manchester United sendiri dalam beberapa pertemuan terakhir lintas ajang kontra Wolves kerap dibuat kesulitan oleh tim asuhan Nuno Espirito Santo itu.
Tak ayal, Solskjaer kini bisa lega. Ya, pelatih berusia 47 tahun itu mencatatkan kemenangan pertamanya di pentas Liga Inggris atas Wolves.
"Kami tidak tampil sebaik yang kami inginkan, tetapi kami memenangkan pertandingan melawan tim yang sangat sulit untuk dilawan," kata Solskjaer.
"Ini adalah kemenangan liga pertama bagi saya melawan mereka. Tidak pernah ada banyak gol dalam pertandingan, tetapi bagi saya ini adalah langkah maju yang besar. Anda tidak bermain bagus tetapi menang, itu benar-benar memuaskan," tandasnya.
Berita Terkait
-
Manchester United Gagal Menang, Ruben Amorim Lebih Baik Dibanding Sir Alex
-
Ruben Amorim: Pemain Manchester United Terlalu Banyak Mikir!
-
Debut Mengecewakan Ruben Amorim di Manchester United, Netizen: Aura Pengen Balik Lisbon
-
Eks Kapten Rival Manchester United Klaim Sudah Ciptakan "Predator" Berbahaya untuk Timnas Indonesia
-
Hadiah Pahit Pep Guardiola Usai Perpanjang Kontrak dengan Manchester City
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Pemenuhan Hak Asuh Anak Belum Jadi Prioritas Calon Kepala Daerah di Pilkada 2024
-
Kabar Baik dari Mendag Budi Santoso, Harga Minyakita Turun Pekan Ini
-
Oknum ASN Rudapaksa Pelajar SMP hingga Hamil di Padangsidimpuan
-
Ribuan Warga Terdampak Banjir Bandang Tapanuli Selatan
-
H-2 Pencoblosan, Elektabilitas Bobby-Surya Unggul Jauh di Pilgub Sumut 2024