SuaraSumut.id - Asisten pelatih Timnas Indonesia U-19, Nova Arianto, mengungkapkan adaptasi para pemain setibanya di Spanyol berjalan sangat baik. Menurutnya, David Maulana dan kawan-kawan mulai terbiasa dengan cuaca dingin Spanyol dan kini enjoy dengan training camp (TC) di Negeri Matador ini.
Rombongan Timnas U-19 tiba di Spanyol untuk TC pada 27 Desember lalu. Rencananya, skuat Garuda Nusantara --julukan Timnas Indonesia U-19-- akan berada di Negeri Matador sampai 31 Januari 2021.
Latihan untuk sementara dipimpin Nova Arianto sebagai asisten pelatih, sebagaimana pelatih kepala Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong kini masih memimpin TC Timnas Indonesia U-23 di Jakarta.
Nova menjelaskan, adaptasi para pemain di Spanyol semakin bagus. Ini terlihat dari latihan yang dilakoni di Stadio Campo Futbol Roda de Bara, Tarragona, Rabu (30/12/2020) waktu setempat.
Menurut Nova, seluruh pemain tampak bersemangat mengikuti latihan.
"Perkembangan pemain semakin baik karena mereka sudah bisa beradaptasi dengan cuaca di sini. Mereka kini sangat enjoy. Ada antusiasme tinggi di wajah mereka dalam TC ini," kata Nova dalam rilis PSSI, Kamis (31/12/2020).
Timnas Indonesia U-19 sendiri kini mulai melakukan latihan persiapan menghadapi pertandingan uji coba. Rencananya, ada lima lawan yang akan dihadapi skuat Garuda Nusantara di Spanyol.
Lawan-lawan yang akan dihadapi dalam rangkaian TC Timnas Indonesia U-19 di Spanyol ini adalah Gimnastic Tarragona, Lleida Esportiu U-19, Sabadell U-19, Ceuta U-19, dan Timnas Arab Saudi U-19.
"Kami juga akan mulai persiapan menghadapi sejumlah uji coba di sini," pungkas Nova.
Baca Juga: Timnas U-19 Wajib Manfaatkan Sederet Uji Coba di Spanyol dengan Maksimal
TC Timnas Indonesia U-19 di Spanyol menjadi bagian dari persiapan jelang turun di Piala Asia U-19, yang dijadwalkan mentas di Uzbekistan pada Maret 2021.
Berita Terkait
-
Nova Arianto Tak Disodorkan Jadi Asisten John Herdman, Sebuah Keuntungan atau Kerugian?
-
John Herdman Cari Asisten Pelatih Timnas, Nama Nova Arinto Justru Tak Masuk
-
Alasan PSSI Melarang Nova Arianto Mendampingi John Herdman
-
Nova Arianto Tak Disodorkan Jadi Asisten Pelatih John Herdman di Timnas Indonesia
-
Bekas Tangan Kanan Shin Tae-yong, Nova Arianto Tak Bakal Jadi Asisten John Herdman
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
57 Saksi Kasus Korupsi Beasiswa Rp420,5 Miliar di Aceh Diperiksa
-
Dirut PT PASU Diduga Korupsi Penjualan Aluminium Tahun 2018-2024 Ditahan
-
Ingin Kuliah Gratis ke Luar Negeri? Ini Daftar Beasiswa Luar Negeri 2026 Paling Pavorit
-
Kades Sebut PT TBS Tak Ada Kaitan Penyebab Bencana Banjir di Tapteng dan Tapsel
-
Makna Isra Miraj dan Cara Meneladaninya dalam Kehidupan Sehari-hari