SuaraSumut.id - Gubernur Sumut Edy Rahmayadi menerima 40 ribu vaksin Covid-19 untuk tenaga kesehatan, Selasa (5/1/2021). Total ada 72.451 tenaga kesehatan yang tersebar di 33 kabupaten/kota di Sumut.
"72.451 harusnya, kebutuhan sesuai yang kita ajukan. Memang jumlah tenaga kesehatan kita sejumlah itu, tetapi yang ada sekarang 40.000 vial. Ini nanti akan diatur oleh kepala dinas kesehatan," kata Edy, dilansir dari Antara.
Ia menyebut, vaksinasi pertama akan dimulai pada 14 Januari 2021 untuk tenaga kesehatan.
"Rencana 14 Januari ini sudah harus mulai," ujarnya.
Kadis Kesehatan Sumut dr Alwi Mujahit Hasibuan mengatakan, lokasi untuk proses vaksinasi hingga saat ini belum ditentukan.
"Kita belum sampai ke situ, tapi pasti di tempat yang ditunjuk untuk tempat vaksin," ungkapnya.
Baca Juga: 1,2 Juta Vaksin Sinovac Sudah Dikirim ke Seluruh Indonesia, Ini Daftarnya
Sementara itu, vaksin Covid-19 yang tiba mendapat pengawalan ketat oleh personel Brimob Polda Sumut bersenjata lengkap.
Pengawalan dengan menurunkan 23 personel 1 mobil wolf, 1 mobil commodo, 1 mobil Toyota Hiace KBR, 1 mobil EOD Jibom dan mobil double cabin.
Dansat Brimob Polda Sumut Kombes Pol Suheru melalui Humas Brimob Bripka Rizki mengaku, pengawalan dilakukan mulai dari terminal cargo Bandara Kualanamu hingga tiba di lokasi tujuan.
"Kita selalu waspada ketika melakukan pengawalan, apalagi ini adalah untuk kepentingan masyarakat banyak dengan tentunya tetap menerapkan protokol kesehatan," pungkasnya.
Baca Juga: Di Kampus Brawijaya, Jokowi Cerita soal Tahun 2020 hingga Vaksin Corona
Berita Terkait
-
Daftar Lowongan Kerja Sopir Pribadi di Sumut
-
Gerindra Sebut Istri Edy Rahmayadi Pernah Polisikan Kader PDIP Terkait Benteng Putri Hijau
-
Gerindra Minta Hasto Jangan Baper Terkait Pilgubsu 2024: Bobby Nasution Solusi Pembangunan di Sumut
-
Berapa UMP Sumatera Utara 2025? Berikut Simulasi Hitungannya
-
Soal Situs Benteng Putri Hijau, Tim Bobby-Surya Ditegur Penasihat Hukum Edy Rahmayadi
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Amankan Pilkada Serentak 27 November di Sumut, 12 Ribu Polisi Dikerahkan
-
Bobby Nasution-Surya Kampanye Akbar, Ajak Pendukung Datang ke TPS-Coblos Nomor 1
-
Kampanye Akbar Bobby-Surya, Gelorakan Semangat Bersama Membangun Sumut
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya Sajikan Berbagai Info tentang Properti
-
Apresiasi Loyalitas Nasabah, CIMB Niaga Gelar XTRA XPO di Medan