SuaraSumut.id - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri mengonfirmasi jika dua pemain yang saat ini sedang berkarier di Eropa, Witan Sulaeman dan Elkan Baggott tak akan bergabung dengan skuat Timnas Indonesia U-19 yang saat ini tengah melakoni training camp (TC) di Spanyol.
Tidak dijelaskan secara detail mengapa kedua pemain tersebut tak bergabung dengan skuat Timnas U-19. Hanya saja, Indra mengatakan Witan dan Elkan bakal tetap berlatih dengan klubnya masing-masing.
"Witan Sulaeman dan Elkan Baggott berlatih dengan klubnya masing-masing dan tak akan ikut TC di Spanyol. Itu saja," kata Indra Sjafri saat dihubungi oleh awak media lewat WhatsApp.
Saat ini, Witan Sulaeman tengah memperkuat FK Radnik Surdulica di Serbia. Adapun, Elkan Baggott sedang sibuk bersama Ipswich Town U-18 dan U-23 di Inggris.
Baca Juga: Shin Tae-yong Bicara Langkah Timnas di Sisa Laga Kualifikasi Piala Dunia
Kemungkinan besar keduanya memang tidak dilepas klubnya masing-masing. Saat ini kompetisi domestik di Eropa sedang sibuk-sibuknya.
"Mereka sedang melakukan persiapan bersama klubnya masing-masing. TC Timnas U-19 sendiri kan memang tidak di saat kompetisi Eropa sedang off," papar Indra.
Sementara itu, satu pemain Timnas Indonesia U-19 berdarah Jerman, Kelana Mahessa sudah merapat ke Spanyol pada 3 Januari lalu, Bahkan, pemain Bonner FC itu sudah mengikuti latihan tim dan game internal yang digelar pada Senin (4/1/2021) siang waktu Spanyol.
Kelana pun mengaku senang bisa bergabung dalam TC Timnas Indonesia U-19. Ia mengaku bakal memberikan yang terbaik di dalam pemusatan latihan yang bakal berlangsung sampai 31 Januari itu.
"Ya, saya senang dan bangga dapat kembali bergabung bersama Timnas U-19 usai sebelumnya ikut TC di Kroasia. Saya dalam kondisi baik dan tidak masalah dalam kebugaran," kata Kelana dalam rilis PSSI.
Baca Juga: Shin Tae-yong: David Maulana Cs Sudah Layak Perkuat Timnas U-23 atau Senior
Berita Terkait
-
PSSI Fokus Naturalisasi Ole Romeny, Proses Mauro Ziljstra Akan Ditunda?
-
Elkan Baggott di Posisi Kaka, Perbandingan Skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 dan 2020
-
Oppo Resmi Jadi Sponsor Timnas Indonesia, Bagi-bagi Tiket AFC Gratis
-
4 Pemain Kesayangan Indra Sjafri 'Naik Kelas' Dilatih Shin Tae-yong untuk Piala AFF 2024
-
Timnas Indonesia Diminta Tak Cepat Puas, Ini Pesan Mendalam Erick Thohir
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
Terkini
-
Ibu di Medan Polisikan Anak Kandung karena Sering Diancam Parang, Pelaku Ditangkap
-
Tim Edy-Hasan Datangi Majelis Wali Amanat USU, Desak Periksa Rektor Muryanto Diduga Cawe-cawe
-
Manfaat Laptop AI Tipis ASUS Zenbook S 14 OLED
-
Longsor Tutupi Badan Jalan Penghubung Desa di Karo, Lalu Lintas Sempat Terhenti
-
Truk Hilang Kendali di Lampu Merah Slipi, Satu Tewas