SuaraSumut.id - Niat hati ingin membeli helikopter mainan, seorang pembeli tak menyangka dengan paket pesanannya yang datang ke rumah.
Alih-alih mendapat helikopter yang bisa ia pajang di etalase rumah, pembeli ini justru mendapati sebuah helikopter besar yang bisa ditumpangi manusia.
Pengakuan pembeli itu diunggah oleh akun Twitter @txtdarionlshop. Akun tersebut mengunggah foto tangkapan layar olshop yang menjual helikopter seharga Rp 10 miliar dan juga wujud helikopter asli yang baru tiba.
Helikopter asli tersebut diangkut menggunakan sebuah truk trailer. Bagian bodi helikopter juga masih dibalut plastik.
Selain itu, ada pula testimoni si pembeli usai membeli helikopter di sebuah platform olshop.
Ia mengaku baru saja membeli sebuah helikopter seharga 2,9 juta ringgit Malaysia atau setara sekitar RP 10 miliar.
Pembeli itu mengira helikopter yang dibelinya merupakan sebuah mainan, bukan helikopter asli.
"Aku baru membeli mainan helikopter dari salah satu platform belanja untuk ditaruh di atas tempat tidur, tapi setelah tiba ternyata itu adalah helikopter asli yang bisa dikendarai dan terbang," ujarnya seperti dikutip Suara.com, Rabu (6/1/2021).
Sang pembeli mengaku tak tahu harus menyimpan helikopter asli tersebut dimana. Sebab, ia mengaku hanya tinggal bersama sang paman di rumah yang kecil yang tak muat mobil.
Baca Juga: Curhat Cowok Dapat 'Cashback' Usai Beli Celana Bekas
"Kalian semua tolong aku. aku tidak tahu harus menyimpannya di mana sekarang," ungkapnya.
Pengakuan si pembeli tersebut langsung viral di media sosial. Tak sedikit warganet yang memberikan komentar kocak menanggapi curhatan si pembeli.
"Itu enggak dipakaikan bubble wrap ya cuma plastik saja? Coba cek dulu kali ada kerusakan dari pihak ekspedisi biar bisa diretur," kata @50proofhigh_.
"Yang bingung duit darimana, mungkin belinya pas 12.12 cuma 10 ringgit," ujar @brkembangbyak.
"Yang beli juga ngadi-ngadi, niat beli mainan tapi harga RP 10 miliar, ya datang yang asli lah," ungkap @trinumajuman.
Meski demikian, pengakuan pembeli itu juga menjadi perdebatan di antara para warganet.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
Terkini
-
4 Cara Memilih Outfit yang Tepat Sesuai Warna Kulit
-
18 Sekolah Terdampak Bencana di Aceh Belajar di Tenda
-
Telkomsel Pulihkan Jaringan di Desa Pulo Gelime Aceh
-
Pengusaha Nasi Kuning Setubuhi Pekerja Wanita, Diancam Tak Digaji dan Dipaksa Tetap Kerja 15 Tahun
-
3 Pilihan Motor Matic yang Siap Hadapi Banjir