SuaraSumut.id - Donny van de Beek diminta untuk meninggalkan Manchester United (MU) di bursa transfer Januari 2021 ini Timnas Belanda. Menurut eks penggawa Ajax dan Belanda, Ronald de Boer, sang gelandang serang harus segera menyelamatkan kariernya.
Setelah tampil apik di level klub bersama Ajax dan juga di level internasional bersama Timnas Belanda dalam dua musim terakhir, Van de Beek hijrah ke Manchester United pada 2 September 2020 lalu dengan biaya transfer yang cukup mahal, 35 juta euro.
Digadang-gadang bakal jadi bintang baru di Old Trafford, gelandang serang berusia 23 tahun itu nyatanya justru mendapatkan menit bermain yang amat minim dari pelatih Ole Gunnar Solskjaer.
Van de Beek cuma jadi starter dua kali di ajang Liga Inggris 2020/2021 dari 16 pertandingan yang telah dimainkan Manchester United.
Di kompetisi piala macam Piala Liga Inggris, Van de Beek juga kesulitan mendapatkan kesempatan unjuk gigi.
Teranyar, pengoleksi 10 caps bersama Timnas Belanda itu cuma muncul sebagai cameo saat Manchester United disingkirkan Manchester City di semifinal Piala Liga tengah pekan ini, dengan hanya bermain selama enam menit sebagai pemain pengganti.
Melihat kondisi miris kompatriotnya, Ronald de Boer pun meminta Van de Beek untuk pergi dari Manchester United pada bursa transfer musim dingin yang telah dibuka ini, meski sejatinya pemain jebolan akademi Ajax itu belum genap enam bulan merapat ke Old Trafford.
Dengan gelaran Piala Eropa yang akan digulirkan musim panas nanti, sangat krusial bagi Van de Beek untuk bermain reguler demi mendapatkan tempat di skuat Belanda.
"Sangat memprihatinkan melihat kondisi terkini Donny di level klub, yang mana di Belanda orang-orang melihatnya sebagai salah satu gelandang terbaik kami saat ini," ucap De Boer kepada media lokal AD.
Baca Juga: Resmi, Manchester United Rampungkan Transfer Amad Diallo dari Atalanta
"Kejuaraan Eropa segera datang, pemain sekelas Donny tentu saja ingin sekali berada di ajang tersebut," sambungnya.
"Mungkin akan lebih baik lagi bagi dirinya untuk berdiskusi secara spesifik dengan United terkait apa sebetulnya keinginan mereka dari dirinya."
"Jika menit bermain dia tidak juga meningkat, dia mungkin harus menyatakan agar dirinya dipinjamkan atau bahkan dijual! Ini sangat miris, bahkan bermain di kompetisi piala saja dia sulit."
"Kami tidak tahu apa yang terjadi di balik layar. Mungkin mereka (Manchester United) telah membuat kesepakatan tertentu dalam transfernya. Apakah mereka ingin membuatnya siap untuk tahun depan di musim ini, itu akan selalu menjadi tebakan," tukasnya.
Sebagai gelandang serang yang dikenal cukup tajam dan kreatif dalam dua musim terakhir, Donny van de Beek sejauh ini baru 1 gol dan 1 assist untuk Manchester United dari 20 pertandingan lintas ajang, dengan kebanyakan ia turun dari bangku cadangan.
Berita Terkait
-
Bukan Carrick Ball, Ternyata Ini Strategi Manchester United Saat Tekuk Manchester City
-
Diserang Sang Anak, Giliran Eks Rekan di Manchester United Bongkar Sisi Buruk David Beckham
-
Layvin Kurzawa Diklaim Selangkah Lagi Gabung Persib, Tinggal Tanda Tangan Kontrak?
-
Perseteruan dengan Lisandro Martinez Belum Selesai, Paul Scholes Ungkap Fakta Baru
-
Carrick Disebut Tak Layak Permanen, Ini 4 Calon Kuat Pelatih Manchester United
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Indosat Hadirkan AIvolusi5G yang Kini Mencakup Lebih dari 340 Site Kota Medan
-
Telkomsel Lanjutkan Kebijakan Penyesuaian Biaya Berlangganan di Wilayah Terdampak Bencana Sumatera
-
Ansor Medan Apresiasi Gebrakan Menkomdigi Meutya Hafid Tekan Transaksi Judol hingga 57 Persen
-
Laga Harga Diri di Tanah Rencong, PSMS Medan Siap Tempur Curi Poin dari Persiraja Malam Ini
-
PSMS Medan Bawa 23 Pemain ke Aceh untuk Curi Poin dari Persiraja